Selama Lockdown, Naturis Penyuka Gaya Hidup Telanjang Bertambah, Hemat Laundry Kata Mereka

- Sabtu, 16 Mei 2020 | 14:09 WIB
Kolase foto para naturis, orang dengan gaya hidup telanjang yang tergabung dalam British Naturism. (Instagram/British Naturism)
Kolase foto para naturis, orang dengan gaya hidup telanjang yang tergabung dalam British Naturism. (Instagram/British Naturism)

Lockdown karena pandemi corona membuat orang lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Bahkan bekerja pun bisa dilakukan dari rumah. 

Kondisi tersebut rupanya membuat orang-orang di Inggris malas mengenakan pakaian. Mereka lebih memilih telanjang bulat dalam beraktivitas, termasuk ketika memanggang roti untuk sarapan, berolahraga, dan juga berjemur di teras.

Hal itu terungkap dari laporan Bristish Naturism, sebuah organisasi naturis yang dikenal menganut ideologi nudisme (bergaya hidup telanjang). Seorang naturis garis keras bahkan tidak segan-segan telanjang bulat di tempat umum.

Dilansir The Sun, British Naturism melaporkan bahwa terjadi peningkatan 100 persen jumlah anggota mereka sejak lockdwon di Inggris diberlakukan. Mereka bilang, menjadi telanjang banyak manfaatnya, salah satunya menghemat biaya binatu (laundry).

"Orang-orang selalu senang bertelanjang bulat ketika relaksasi di spa, namun isolasi sosial sekarang ini menyebabkan ledakan orang yang suka telanjang," ucap seorang sumber mewakili British Naturism yang tak mau disebutkan namanya. 

"Bagi banyak orang, bekerja dari rumah berarti bekerja telanjang, dan berjemur telanjang tampaknya menjadi kegemaran baru se-Inggris saat ini," katanya.

British Naturism berpandangan bahwa tubuh manusia tidak seharusnya dibalut pakaian dalam 24 jam selama 7 hari. 

"Lebih enak gak pakai baju, dan jadinya hemat laundry. Dan itu akan sangat baik dan menyenangkan," lanjut sumber tersebut.

Duta British Naturims, Pam Fraser, juga turut membagikan foto-foto telanjangnya di Instagram dan menyebut betapa sedikitnya pakaian kotornya selama dia tidak mengenakan baju. Dia bahkan ketagihan telanjang dan berharap dirinya bisa di-lockdown selamanya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Pam Fraser (@pam_fraser) on

"Bisakah aku tetap di-lockdown selamanya? Aku senang sekali gak pakai baju kalau pagi. Plus, aku juga gak perlu nyuci baju," katanya.

Untuk mengajak orang-orang yang ikut menjalani gaya hidup telanjang, British Naturims mengampanyekan gerakan 'The Greak British Take Off" pada Sabtu (16/5/2020).

"Para naturis tahu bahwa harus ide soal harus memakai baju itu cuma hasil konvensi sosial yang membuatnya seolah-olah esensial dan harus, padahal kalau orang mau mencoba (telanjang) mereka pasti akan merasa nyaman," lanjut sumber tersebut. 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by British Naturism (@british_naturism) on

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X