Viral! Pedagang di Pekalongan Rayakan HUT Kemerdekaan RI, Gelar Upacara di Dalam Pasar

- Selasa, 17 Agustus 2021 | 12:24 WIB
Pedagang di Pekalongan gelar upacara bendera di dalam pasar (Instagram/nurr.khoiriyah)
Pedagang di Pekalongan gelar upacara bendera di dalam pasar (Instagram/nurr.khoiriyah)

Para pedagang pasar di Pekalongan, Jawa Tengah, tampaknya tidak mau ketinggalan merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-76 yang jatuh pada Selasa (17/8/2021).

Meskipun sedang dalam masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), para pedagang pasar tidak kehabisan cara untuk tetap merayakannya.

Dalam video yang beredar, tampak sejumlah pedagang pasar itu menggelar upacara bendera di dalam pasar

Meski tanpa tiang bendera, mereka tampak membuat tali yang disangkutkan di atap gedung pasar lalu menarik bendera merah putih hingga ke ujung. 

Tak lupa mereka juga menyanyikan lagu Indonesia Raya sambil menghormat ke arah bendera ketika bendera perlahan mulai naik.

"Berhenti sejenak melakukan aktivitas Perniagaan, Para pedagang di pasar turut mengikuti upacara 17 Agustus," tulis keterangan video, seperti dikutip Indozone, Selasa (17/8/2021).

Sontak, unggahan itupun viral dan menuai beragam komentar dari para netizen yang kagum dengan ide para pedagang pasar. 

"Keren ini," komentar @erwien_puspita

"Jadi pengen nangis," komentar @panjiinukertapati

"Aku kok terharu ooo," komentar @dinamursalina18

"Asli kereeen..Merdekaaa," komentar @mr_jackmustafa
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X