Marak ABG Buat Konten Bahayakan Nyawa, Pengamat: Harus Diberikan Wadah Positif

- Jumat, 16 Juli 2021 | 21:09 WIB
Ilustrasi media sosial (Pexels)
Ilustrasi media sosial (Pexels)

Belakangan ini marak ABG membuat konten video yang membahayakan nyawa dengan tujuan hanya untuk viral. Pengamat Pendidikan menilai para ABG tersebut harus diberikan wadah untuk menyalurkan kreatifitasnya secara positif.

Hal tersebut diungkapkan oleh Pengamat Pendidikan, Ina Liem. Ina menyebut anak-anak saat ini memiliki perilaku ingin eksis termasuk di media sosial.

"Pada dasarnya memang tipe anak yang suka eksis tapi karena pendidikan karakter di sekolah dan di rumah tidak berjalan maksimal jadinya seperti itu," kata Ina saat dihubungi Indozone, Jumat (16/7/2021).

Ina menyebut hal itu sangat dipengaruhi karena pandemi virus corona yang belum hilang. Karena hal itu lah yang membuat para anak-anak atau ABG tidak mendapat pendidikan karakter yang maksimal di sekolahnya.

"Anak-anak seperti itu biasanya mencari social recognition. Jadi di sekolah harusnya juga diberikan walaupun online," beber Ina.

Lebih jauh Ina menyebut ABG saat ini bersifat sangat ini dikenal ataupun eksis. Untuk itu, dia menyebut harus ada wadah yang menaungi kreatifitas ABG agar bisa membuat konten yang positif dan tidak membahayakan dirinya.

"Anak-anak extrover cenderung ingin cepat dikenal. Kalau guru paham, di kelas online anak-anak ini bisa ditunjuk untuk tampil, presentasi, mimpin diskusi, jadi moderator, dan sebagainya. Jadi diberikan wadah yamg positif untuk eksis," pungkas Ina.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X