Pemerintah Arab Saudi Gelar Ibadah Haji Kondisi Khusus, DPR Minta Pemerintah Proaktif

- Selasa, 11 Mei 2021 | 11:43 WIB
Pelaksanaan ibadah haji 2020 di tengah pandemi virus corona. (Saudi Ministry Media of Saudi via REUTERS)
Pelaksanaan ibadah haji 2020 di tengah pandemi virus corona. (Saudi Ministry Media of Saudi via REUTERS)

Kerajaan Arab Saudi sudah memastikan akan menggelar pelaksanaan ibadah haji 1442 Hijriah atau 2021 masehi dengan kondisi khusus lantaran pandemi Covid-19 masih melanda.

Merespons hal tersebut, Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, menyatakan kabar tersebut adalah harapan baru di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Karena itu, Cak Imin meminta Pemerintah Indonesia secara proaktif melakukan komunikasi dan lobi kepada Arab Saudi agar Indonesia bisa mendapatkan kuota haji tahun ini. Dengan begitu, daftar antrean haji di Tanah Air tidak semakin Panjang.

”Apakah Indonesia akan dapat kuota atau tidak, tentu ini menjadi kewajiban bagi pemerintah untuk melakukan lobi ke Arab Saudi. Bilamana kuota itu diberikan, apa yang harus dipersiapkan dengan waktu yang sangat mepet ini, tentu ini harus dikaji dan dipersiapkan secara mendalam oleh Pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama,” ujar Muhaimin kepada wartawan, Selasa (11/5/2021).

Ketua Umum DPP PKB ini menekankan, tahun lalu Indonesia tidak bisa mengirim jamaah haji ke Tanah Suci akibat pandemi Covid-19. Oleh sebab itu, dirinya berharap agar tahun ini Pemerintah bila kondisinya memungkinkan, bisa mengirim calon jamaah haji.

”Tentu hal yang sangat penting diperhatikan adalah bahwa saat ini situasinya berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena ada prosedur kesehatan yang lebih ketat. Ini harus benar-benar dikaji dan dipersiapkan seara mendalam," ucapnya.

BACA JUGA: Pos Penyekatan Bekasi-Karawang Kembali Padat dan Diloloskan Semalam

"Jangan sampai nanti kalau situasinya sulit tapi kita tetap memaksakan, malah justru menjadi persoalan baru, ini yang harus disiapkan matang-matang. Ingat bahwa keselamatan jamaah harus menjadi prioritas utama,” tambah dia.

Seperti diketahui, Arab Saudi akan memberikan izin ibadah haji untuk tahun ini dengan syarat-syarat khusus untuk tetap mengantisipasi penularan Covid-19.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X