Ini Alasan Jon Jones Jagokan Khabib daripada McGregor

- Minggu, 9 Februari 2020 | 12:44 WIB
Kiri: Jon Jones (Instagram/@khabib_nurmagomedov) / Kanan: Khabib (Instagram/@khabib_nurmagomedov)
Kiri: Jon Jones (Instagram/@khabib_nurmagomedov) / Kanan: Khabib (Instagram/@khabib_nurmagomedov)

Jon Jones mengatakan bahwa dirinya akan menjagokan Khabib Nurmagomedov daripada McGregor jika pertarungan ulang dilakukan. Namun, belum diketahui pasti soal pertarungan ulang tersebut.

Jika Khabib berhasil mengalahkan Tony Ferguson pada pertarungan UFC 249, 18 April mendatang, maka peluang rematch pun semakin nyata.

Dilansir dari Bleacher Report, Jon Jones mengatakan bahwa dirinya tak yakin McGregor akan menang melawan Khabib. Menurut dia, Khabib lebih unggul.

"Jika saya ingin mempertaruhkan uang, jelas sekali saya akan menjagokan Khabib. Saya pikir Khabib di atas kertas tetap diunggulkan, tapi McGregor juga masih punya peluang," ujar Jon Jones.

Meski demikian, namun Jon mengatakan McGregor masih memiliki peluang untuk menang.

Sebelumnya, Jon Jones sempat menjadi sorotan karena pernyataannya soal Khabib. Ia mengatakan Khabib memang banyak meraih kemenangan, namun ia melakukannya dengan petarung yang tak banyak dikenal.

"Bila kalian bertanya pada beberapa ahli MMA tentang saya dan Khabib, saya rasa banyak orang yang bisa mengatakan bahwa perjalanan karier kami sangat berbeda," kata Jon.

"Saya bertarung dengan banyak juara dunia yang akhirnya berhasil saya kalahkan. Khabib, banyak kemenangan yang ia dapat diraih melawan petarung yang tidak banyak dikenal. Saya sudah bertarung dengan legenda sejak saya muda," lanjutnya, dikutip dari Bleacher Report.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X