Anies Dikritik Lagi, Buat Tugu Sepeda Tapi Parkirannya Dinilai Masih Minim

- Senin, 12 April 2021 | 14:48 WIB
Tugu Sepeda di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)
Tugu Sepeda di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Pembangunan Tugu Sepeda di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dikritik oleh Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI, Gembong Warsono.

Bagi Gembong, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan seharusnya memperbaiki yang menjadi prioritas. Saat ini, ia menilai yang perlu dibenahi adalah sarana dan prasarana sepeda untuk pesepeda.

Salah satu sarana prasarana seharusnya menjadi diprioritaskan Anies menurut Gembong adalah tempat parkir sepeda yang hingga saat ini dinilainya masih sangat minim tersedia.

"Saat ini parkir sepeda masih minim, artinya antara program dengan fasilitas tidak sejalan," ucap Gembong saat dikonfirmasi Senin (12/4/2021).

Baca Juga: Lucinta Luna Keluarkan Single Religi, Netizen: Bingung Ucap MasyaAllah atau Astaghfirullah

"Pemerintah Daerah mengharuskan orang menggunakan sepeda, tetapi ketika menggunakan sepeda, sepedanya mau ditaruh di mana? masa sepeda digotong masuk ke kantor? siapin parkirannya baru bangun tugu," tambahnya.

Lebih lanjut, Gembong pun menanggapi terkait biaya sebanyak Rp800 juta yang dikeluarkan untuk pembangunan Tugu Sepeda. Ia menyebut, anggaran itu jika digunakan untuk lahan parkir bisa menampung banyak sepeda.

"Anggaran Rp800 juta itu kalau bikin lahan parkir sepeda sudah bisa menampung banyak," tandas Gembong.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X