Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar, Puan Maharani: Jangan Terprovokasi Teroris

- Senin, 29 Maret 2021 | 08:27 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani. (Istimewa).
Ketua DPR RI Puan Maharani. (Istimewa).

Aksi teror bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan menjadi sorotan Ketua DPR RI Puan Maharani. Dia menyayangkan adanya peristiwa tersebut dan meminta masyarakat tak terprovokasi pasca aksi teror tersebut.

"Di tengah upaya penanggulangan pandemi masih saja ada pihak yang melakukan aksi teror. Saya mengimbau umat beragama tetap tenang, jaga kerukunan, jangan terpengaruh provokasi teroris," kata Puan dalam keterangannya, Senin (29/3/2021).

Ia mendesak agar aparat kepolisian harus mengusut tuntas pelaku, dalang, dan motif di balik aksi teror yang diduga bom bunuh diri tersebut.

Baca Juga: Kebakaran Kilang Minyak Indramayu, 5 Orang Alami Luka Berat, 15 Orang Luka Ringan

"Kami meminta aparat kepolisian mengusut tuntas aksi teror ini hingga ke akar-akar jaringannya," tegasnya.

Sebagaimana diketahui, ledakan bom bunuh diri oleh dua orang terjadi di depan Gereja Katedral, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021).  Selain itu ada 14 orang mengalami luka-luka.

Kapolri Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto turun langsung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) ledakan Bom di depan Gereja Katedral Makassar.

Kapolri menjelaskan pihaknya telah mendapatkan inisial pelaku peledakan Bom Makassar. Pelaku juga bagian dari Jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) diklaim pernah ditangkap Densus 88 beberapa waktu lalu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X