Mengerikan Tabung Gas Meledak, Picu Hancurkan Rumah & Mobil Luluh Lantak, 4 Orang Tewas

- Kamis, 27 Agustus 2020 | 15:41 WIB
Ledakan tabung gas di Sumut tewaskan pengendara mobil. (Istimewa)
Ledakan tabung gas di Sumut tewaskan pengendara mobil. (Istimewa)

4 orang dinyatkaan tewas akibat ledakan gas LPG di sebuah bengkel las di Tandem, Hamparan Perak, Deliserdang.

Berdasarkan informasi yang dihimput kekuatan ledakan tabung LPG itu begitu kuat sampai mengakibatkan satu rumah yang berada di dekat bengkel las milik Suriono hingga hancur berkeping-keping.

”Ledakan tersebut diduga berasal dari tabung gas elpiji dan gas oksigen,” kata Komandan Batalyon (Danyon) A Pelopor Sat Brimob Polda Sumut Kompol Bernhard L. Malau seperti dilansir dari Antara.

Bahkan seorang pengemudi mobil yang kebetulan melintas di sekitar lokasi kejadian sampai meninggal dunia dan mobil yang dikendarainya sampai terhempas.

-
Rumah bengkel las hancur berkeping-keping. (ANTARA)

 

”Untuk saat ini data korban yang tewas di tempat sebanyak empat orang dan 9 orang mengalami luka berat sudah dilarikan ke rumah sakit melalui ambulan,” kata Bernhard L. Malau.

Sementara korban luka-luka sudah dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

-
Gas meledak

 

"Terjadi ledakan gas di jalan T Amir Hamzah, Tandem tak jauh dari lokasi tugu rambutan," ujar Paian seorang warga melaporkan melalui video live Facebook, Kamis (27/8/2020).

Katanya dua korban meninggal sudah dilarikan ke RS Artha Medika, RS Djoelham dan RS Bidadari di Kota Binjai.

Berdasarkan laporannya, situasi di lapangan akibat ledakan tabung gas di satu bengkel las, tampak satu unit mobil dan satu sepeda motor dalam keadaan rusak parah.

Menurut seorang saksi bernama bagus mengatakan ada sekitar 10 tabung gas meledak yang terletak di dekat bengkel las.

"Ada 10 tabung gas di sini meledak. Sementara korban jiwa ada 4 orang tewas dan 10 luka-luka," kata Bagus.

Di lokasi kejadian dipadati oleh warga yang berbondong-bondong menyaksikan. Begitu juga akibat ledakan itu, jalan Tengku Amir Hamzah baik menuju Kota Stabat maupun Binjai dilaporkan mengalami kemacetan sepanjang satu kilometer.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X