Jangan Panik, Pasien Virus Corona Banyak yang Sembuh Lho!

- Selasa, 3 Maret 2020 | 13:02 WIB
Petugas membawa seorang wanita yang diduga terinfeksi virus corona ke ruang isolasi di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE/Arya Manggala)
Petugas membawa seorang wanita yang diduga terinfeksi virus corona ke ruang isolasi di RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara, Senin (2/3/2020). (INDOZONE/Arya Manggala)

Virus corona atau Covid-19 selama beberapa waktu ini seolah menjadi mimpi buruk bagi masyarakat dunia. World Health Organization (WHO) menyebut virus Covid-19 sebagai wabah penyakit baru. Total terdapat 90.932 kasus dan 3.119 orang meninggal dunia.

Virus corona sudah menyebar di lebih dari 30 negara di dunia, tak hanya Jepang, Singapura, atau Thailand, tapi kini sudah masuk ke Indonesia. Dua warga Indonesia dinyatakan positif virus corona. Saat ini, mereka tengah dirawat di Rumah Sakit Penyakit Infeksi Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara.

Virus corona membuat warga di Indonesia jadi khawatir. Akibatnya, di beberapa wilayah, terlihat masyarakat yang tengah memborong kebutuhan pokok.

-
RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, Sunter, Jakarta Utara (INDOZONE/Arya Manggala)

Jangan Panik

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengimbau masyarakat jangan panik. Untuk pencegahan, dengan rajin mencuci tangan dan hidup sehat, termasuk menghindari makan daging atau telur mentah.

Selain itu, dari data yang dikeluarkan worldmeter, Selasa (3/3/2020), juga terungkap banyak pasien virus corona yang sembuh. Contohnya, yang berada di Tiongkok, negara pertama yang terjangkit Covid-19, terdapat 47.253 orang yang dinyatakan sembuh.

Kondisi serupa juga dialami Vietnam. Penanganan Vietnam yang tanggap, membuat negara tersebut pun langsung bisa mengatasi virus corona. Hasilnya, 16 orang yang dinyatakan positif Covid-19, dengan usia tertua 73 tahun, telah sembuh total.

Di situs resminya, WHO mengapresiasi negara-negara yang berhasil mengatasi virus corona. WHO ikut mendukung dan menanggulangi penyebaran Covid-19.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X