Taliban Diduga Telah Menguasai Sepenuhnya Provinsi Panjshir, Daerah Terakhir Afghanistan

- Senin, 6 September 2021 | 15:15 WIB
Taliban diduga telah menguasai sepenuhnya Afghanistan. (media sosial/via REUTERS)
Taliban diduga telah menguasai sepenuhnya Afghanistan. (media sosial/via REUTERS)

Taliban telah menguasai sepenuhnya provinsi Panjshir, daerah terakhir di Afghanistan yang dikuasai oleh pasukan perlawanan, kata juru bicara kelompok itu pada hari Senin (6/9/2021).

"Dengan kemenangan ini, negara kami benar-benar keluar dari rawa perang," kata kepala juru bicara Zabihullah Mujahid, dikutip dari Aljazeera.

Foto-foto di media sosial pada hari Senin menunjukkan Taliban berdiri di depan gerbang kompleks gubernur provinsi Panjshir.

Sementara itu, Front Perlawanan Nasional (NRF), pasukan anti-Taliban di Lembah Panjshir, berjanji untuk melanjutkan pertempuran.

Baca juga: Komandan Front Perlawanan Nasional Afghanistan Diduga Tewas Dibunuh Taliban

Pada hari Senin, komandan NRF diklaim Taliban telah tewas terbunuh oleh pasukannya.

Sebelumnya pada hari Senin, NRF mengakui menderita kerugian medan perang yang cukup besar dan menyerukan gencatan senjata, namun Taliban menolaknya.

Lembah Panjshir terkenal sebagai tempat perlawanan terhadap pasukan Soviet pada 1980-an dan Taliban pada akhir 90-an.

Setelah mengambil alih Afghanistan, Taliban berjanji akan melindungi hak-hak perempuan.

Taliban mengatakan bahwa perempuan diizinkan untuk kuliah hanya saja kelas laki-laki dan perempuan harus terpisah. Tak hanya itu saja Taliban meminta mahasiswi menggunakan niqab.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X