Gagal Bobol Kotak Amal Kosong, Maling Ini Kecebur ke Kali dan Diselamatkan Warga

- Sabtu, 5 Desember 2020 | 18:58 WIB
Pencuri kotak amal musala tercebur ke kali dan diamankan warga (Foto: Tangkapan layar @ 74karta)
Pencuri kotak amal musala tercebur ke kali dan diamankan warga (Foto: Tangkapan layar @ 74karta)

Seorang pencuri kotak amal Musala Al-Ikhlas, RT 022/012, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, berhasil ditangkap warga setelah tercebur ke dalam kali.

Aksi penangakapan tersebut viral di media sosial diunggah akun @74karta.

Dalam video tersebut terlihat warga tengah membantu pencuri itu keluar dari kali dengan menariknya menggunakan kayu. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun, aksi pencurian itu terjadi pada pukul 06.30 dimana petugas musala memergoki seorang yang sedang mencoba membobol kotak amal milik musala.

Beruntung kotak amal yang sebenarnya tengah dalam keadaan tidak berisi tersebut sudah di las sehingga pelaku tidak berhasil membobolnya.

Namun begitu, aksi pelaku tersebut tetap saja merupakan suatu tindakan kriminal yang harus dipertanggung jawabkanya. 

Usai diselamatkan dari dalam kali, pelaku dibawa ke pos penjagaan ke pos RW12 Kapuk dan selanjutnya diamankan oleh pihak Polsek Cengkareng, Jakarta Barat.

Selanjutnya masalah tersebut diselesaikan secara kekeluargaan saja oleh warga tanpa membuat laporan ke pihak polisi.

Pelaku diketahui berinisial IR (19) diketahui melakukan hal tersebut karena desakan ekonomi dan berjanji tidak melakukan perbuatan itu lagi.

Artikel menarik lainnya: 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X