Cerita ODGJ Soal Virus Corona, Ngomongin Asal Usul Hingga Singgung Duit!

- Minggu, 4 Juli 2021 | 15:22 WIB
Ilustrasi uang. (Unsplash/Jp Valery) dan Screenshoot. (TIktok/@spradikgalen99)
Ilustrasi uang. (Unsplash/Jp Valery) dan Screenshoot. (TIktok/@spradikgalen99)

Saat ini, dunia sedang dilanda kepanikan akibat virus corona (COVID-19) yang menyebabkan kepanikan. Banyak manusia terserang virus ini dan berakhir dengan kematian.

Hingga saat ini, asal dari virus ini pun masih belum terungkap. Dampak dari virus corona begitu besar mengakibatkan banyak orang yang terpapar virus tersebut meninggal dunia

Sejumlah upaya dilakukan untuk terhindar dari virus tersebut, salah satunya dengan melakukan vaksinasi. Indonesia merupakan salah satu negara yang terdampak cukup hebat.

Berbicara tentang COVID-19, baru-baru ini beredar video seorang ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) yang ditanyai perihal virus corona. Jawaban pria ODGJ itu berhasil mencuri perhatian netizen.

Video itu viral dan menjadi perbincangan netizen usai diunggah oleh akun Tiktok @spardikgalen99.

"korona menurut odgj," ditulis dalam keterangan video, seperti dilihat INDOZONE pada Minggu (04/07).

-
Screenshoot. (Tiktok/@spradikgalen99)

ODGJ itu awalnya ditanyai oleh seorang wanita tentang pengetahuaanya apa yang diketahuinya dari virus Corona.

"Tau gak korona itu apa?," tanya si wanita.

"Korona la penyakit virus aja, virus," jawab ODGJ tersebut.

Kemudian, si wanita menanyakan tentang cara untuk menghindari virus Corona. ODGJ itu pun menjawab dan malah bercerita tentang asal usul korona. Ia bahkan menyinggung soal duit.

"Asal kita kerja aktivitas seperti biasa corona tidak ada sebenarnya. Korona itu dibikin manusiannya sendiri kok. Ya, bikin ini bikin ini ujung-ujungnya duit," ujar ODGJ itu.

Video yang memperlihatkan ODGJ bercerita soal COVID-19 itu pun viral dan mendapat beragam komentar dari netizen.

Untuk melihat video lengkapnya kamu bisa klik di sini guys!

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Polres Langkat Musnahkan Barbuk Ganja dan Sabu

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB
X