SBY: Pemerintah Telah Berupaya Gigih Atasi Krisis, Namun Kerja Belum Selesai

- Rabu, 18 Agustus 2021 | 10:26 WIB
Doa SBY di Twitter. (Instagram/sbylovers)
Doa SBY di Twitter. (Instagram/sbylovers)

Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan pesan khusus dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI yang ke-76. Hal tersebut sebagaimana ditayangkan dalam YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (17/8/2021).

"Bicara soal kemerdekaan, di samping kita mesti bersyukur kepada Allah, Tuhan yang Maha Kuasa dan berterima kasih kepada para pendiri republik dan semua yang telah mengisi kemerdekaan dari generasi ke generasi, kita mesti terus melihat ke depan bagaimana negara yang kita cintai ini makin maju, makin rukun dan damai, makin adil, dan makin sejahtera," kata SBY.

SBY berkata, untuk bangsa Indonesia mencapai masa depan yang gemilang itu tidaklah ada jalan pintas. Kemudian tak ada juga resep ajaib yang bisa diraih, namun menurutnya Indonesia harus memiliki visi hingga pikiran cerdas dan bekerja keras tanpa lelah.

"Untuk mencapai masa depan yang gemilang seperti itu, tidak ada jalan pintas dan tidak ada resep yang ajaib kita mesti memiliki visi dan pikiran cerdas serta mau bekerja keras tanpa lelah. tak ada jalan yang lunak untuk mencapai cita-cita yang besar," tutur SBY.

SBY mengakui dalam setahun belakangan ini Indonesia sedang menghadapi tantangan terberat yakni pandemi Covid-19. Terlebih di saat pandemi Covid-19 membuat kecemasan sosial dan tekanan ekonomi yang berat, hingga dampaknya turut dirasakan ke seluruh penjuru Tanah Air.

Di sisi lain, SBY memandang pemerintah telah berupaya dengan gigih untuk mengatasi krisis tersebut.

BACA JUGA: Kapolda Metro: Pandemi Skenario Tuhan agar Kita Kembali ke Sifat Gotong Royong

"Kita tahu, pemerintah telah berupaya dengan gigih untuk mengatasi krisis ini. Namun kerja belum selesai, pemerintah dan masyarakat masih harus melanjutkan upayanya. Rakyat patuh dam menjalankan kebijakan pemerintah, pemerintah mendengarkan suara rakyat dan memenuhi harapan harapannya," beber SBY.

Lebih lanjut Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu berkata sebagai manusia dan bangsa yang beriman harus meyakini badai pandemi Covid-19 bakal berlalu. Ia mengajak semua pihak untuk saling bergandengan tangan bersama.

"Mari kita bergandengan tangan untuk atasi permasalahan dewasa ini menuju Indonesia makn baik dan makin maju di masa depan," tandas SBY.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X