Naik Mobil Orasi, Pimpinan DPR Temui Massa Buruh yang Demo Omnibus Law

- Selasa, 25 Agustus 2020 | 13:46 WIB
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menemui massa dari kalangan buruh yang menggelar aksi unjuk rasa Omnibus Law RUU Cipta Kerja di depan Gedung DPR/MPR. (Dok. Humas DPR)
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menemui massa dari kalangan buruh yang menggelar aksi unjuk rasa Omnibus Law RUU Cipta Kerja di depan Gedung DPR/MPR. (Dok. Humas DPR)

Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menemui massa dari kalangan buruh yang menggelar aksi unjuk rasa Omnibus Law RUU Cipta Kerja di depan Gedung DPR/MPR Jalan Gatot Soebroto, Jakarta Selatan.

Dari atas mobil orasi, Dasco menyampaikan salam dari Ketua DPR Puan Maharani kepada teman-teman buruh yang sedang memperjuangkan penyampaian aspirasi dari kalangannya.

"Saudara-saudara kami sampaikan salam hangat dari Ketua DPR RI Puan Maharani yang menyatakan kepada kawan-kawan buruh sekalian bahwa DPR RI akan sekeras-kerasnya memperjuangkan aspirasi kawan-kawan sekalian," ucap Dasco, Selasa (25/8/2020).

-
Tolak Omnibus Law, massa buruh padati depan Gedung DPR. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Lebih lanjut, politisi Partai Gerindra tersebut menyebutkan bahwa dirinya beserta dengan serikat pekerja yang lain telah berusaha untuk membuat kesepahaman-kesepahaman terkait dengan RUU Cipta Kerja dari para buruh.

"Bersama dengan teman-teman serikat pekerja, kami telah membentuk tim perumus yang sudah membuat kesepahaman-kesepahaman untuk memasukan aspirasi kawan-kawan dalam klaster RUU Cipta Kerja," tutupnya.

Seperti diketahui sebelumnya, puluhan ribu demontrasi dari kalangan buruh melakukan aksinya untuk menolak RUU Cipta Kerja yang tersebar di Gedung DPR dan Kementerian Perekonomian.

Diketahui, Dasco yang menemui para demonstran di depan Gedung DPR juga ditemani oleh Ketua Baleg DPR RI Andi Supratman Agtas, serta juga Wakil Ketua Baleg DPR Willy Aditya.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X