Basarnas Terjunkan Tim Rescue 'Spesial', Bantu Evakuasi Korban Tanggul Jebol Bekasi

- Senin, 22 Februari 2021 | 10:26 WIB
Situasi banjir akibat tanggul jebol di Bekasi. (Dok Basarnas)
Situasi banjir akibat tanggul jebol di Bekasi. (Dok Basarnas)

Basarnas sudah menerjunkan tim rescue untuk membantu korban banjir akibat jebolnya tanggul Sungai Citarum di Kabupaten Bekasi. Ada pun tim rescue dari Basarnas Spesial Grup yang turut serta diterjunkan.

"Satu tim rescue Basarnas sudah berada di lokasi untuk melakukan assessment menentukan jalur evakuasi dari area yang terdampak," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Hendra Sudirman dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Senin (22/2/2021).

Tim tersebut disebutnya sudah berada sejak kemarin sore. Tim juga sudah melakukan penyisiran untuk mencari korban-korban yang belum mengungsi.

Lebih jauh Hendra mengatakan pihaknya juga menerjunkan tim dari Basarnas Spesial Grup dalam kasus ini. Tim tersebut ikut melakukan penyisiran pencarian korban.

"Kami juga mengirimkan personel tim rescue tambahan dari Basarnas Spesial Grup untuk bergerak sore (kemarin)," beber Hendra.

Hingga kini, tim masih bekerja membantu warga yang terdampak banjir. Hendra menyebut pihaknya akan berusaha mengevakuasi warga.

"Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk melakukan evakuasi terhadap warga hingga malam ini karena masih banyak yang terisolir." kata Hendra.

Sekedar informasi, tanggul Sungai Citarum, Kampung Babakan Banten, Kabupaten Bekasi dikabarkan jebol pada Sabtu (20/2/2021) malam. Imbas dari jebolnya tanggul tersebut merendam rumah warga yang tersebar di empat desa dengan ketinggian air kala itu mencapai satu hingga dua meter.

Tercatat ada sekitar 10 ribu KK di empat desa tersebut. Warga pun ada yang mengungsi dan ada yang memilih bertahan di rumahnya.

Polisi menyebut akses jalan di sana sempat terputus dan hanya bisa dilalui menggunakan perahu karet. Mabes Polri pun mengerahkan helikopter untuk membantu memberikan bantuan melalui udara.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X