Kompol Yuni Gunakan Sabu, Pimpinan Komisi III DPR: Memalukan!

- Jumat, 19 Februari 2021 | 10:59 WIB
Kapolsek Astana Anyar Kompol Yuni. (TikTok/@mustofarezeki, Instagram/@polsekastanaanyar).
Kapolsek Astana Anyar Kompol Yuni. (TikTok/@mustofarezeki, Instagram/@polsekastanaanyar).

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Pangeran Khairul Saleh menyesalkan adanya tindakan penyalahgunaan narkoba oleh Kapolsek Astana Anyar, Bandung, Kompol Yuni Purwanti Kusuma Dewi beserta jajarannya. Apalagi menurut Pangeran berdasarkan track record yang ada Kompol Yuni pernah menangani kasus narkoba.

"Saya menyesalkan kejadian ini, karena dilakukan oleh seorang Kapolsek dan perwira Polisi dalam sejarah kariernya pernah menjadi perwira Polisi yang menangani masalah narkoba," ujar Pangeran kepada Indozone, Jumat (19/2/2021).

Menurut Politikus PAN ini, adanya peristiwa yang menyeret Kompol Yuni sangat memalukan dan menampar nama baik Korps Bhayangkara. Pasalnya kini Polri sedang berbenah memperbaiki citra di masyarakat.

"Kejadian ini sangatlah memalukan dan menampar nama baik korps kepolisian. Juga saat negara kita berada pada kondisi darurat narkoba dan giat-giatnya memerangi narkoba," tutur dia.

Pangeran pun mendesak agar Polri dapat menindak tegas bagi anggotanya yang terlibat penyalahgunaan narkoba sebagaimana dengan Undang-Undang Nomor 22 tahun 1997 tentang Narkoba.

"Kita melihat saja perkembangannya sejauh mana keterlibatan anggota polisi tersebut dan mari kita mengawal kasus ini serta berharap kepolisian bisa secara transparan menyampaikan perkembangannya kepada publik agar kepercayaan masyarakat kepada kepolisian semakin baik," tandas dia.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X