Suriah Patahkan Serangan Enam Jet Tempur Israel

- Kamis, 25 November 2021 | 11:41 WIB
Jet tempur F-16 Israel. (FLICKR/Tomás Del Coro)
Jet tempur F-16 Israel. (FLICKR/Tomás Del Coro)

Pasukan Pertahanan Udara Angkatan Bersenjata Suriah berhasil mematahkan serangan Israel di Kota Homs. Israel mengerahkan enam jet tempur taktis F-16 dalam serangan yang terjadi pada Rabu (24/11/2021) dini hari.

"Enam jet tempur F-16 Israel meluncurkan serangan dengan dua belas rudal dari wilayah udara Lebanon terhadap sasaran di Kota Homs, Suriah," kata Wakil Kepala Pusat Rekonsiliasi Rusia, Vadim Kulit, dikutip dari Kantor Berita Rusia, TASS, Kamis (25/11/2021).

Menurutnya, pasukan Suriah berhasil mematahkan serangan tersebut. Pasukan Pertahanan Udara Angkatan Bersenjata Suriah menghancurkan sepuluh rudal menggunakan sistem Buk-M2E dan Pantsir-S buatan Rusia.

Hal ini membuat serangan Israel hanya berdampak kecil pada Suriah. Selain kerusakan material yang terbilang remeh, ada satu prajurit Suriah yang terluka. 

Sementara itu, di Idlib, pasukan teroris menyerang dua tentara Suriah. Serangan sniper tersebut membuat dua tentara terluka. Pusat Rekonsiliasi Rusia pun menyerukan agar para komandan kelompok bersenjata untuk menghentikan provokasi.

"Kami menyerukan para komandan kelompok bersenjata ilegal untuk menghentikan provokasi bersenjata dan untuk memulai jalan penyelesaian damai di daerah-daerah di bawah kendali mereka,” kata Kulit.

Artikel Menarik Lainnya :

 

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X