Erick Thohir Minta Pupuk Indonesia Group Ciptakan Inovasi Bioteknologi

- Minggu, 19 Juni 2022 | 13:00 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir melambaikan tangan saat menghadiri acara
Menteri BUMN Erick Thohir melambaikan tangan saat menghadiri acara

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meminta PT Pupuk Indonesia (persero) terus melakukan inovasi dan transformasi di tengah arus perubahan industri pertanian yang kian pesat.

Erick menghimbau Pupuk Indonesia mampu menjadi pemain global dengan mengedepankan terobosan teknologi sebab kedaulatan pangan amat bergantung pada ketersediaan pupuk di dalam negeri.

Hal itu disampaikan Erick saat menyapa para karyawan PT Petrokimia Gresik di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Jumat 17 Juni 2022. Di hadapan ribuan karyawan Pupuk Indonesia Group Erick mengingatkan kembali misi perusahaan BUMN yang harus mengintervensi ketidakseimbangan supply chain. 

Menurut Erick selain memastikan korporasi dan buku setiap perusahaan BUMN sehat, PT Pupuk juga memiliki tugas khusus yaitu menjaga petani, yang berarti menjaga ketahanan pangan rakyat

“Kita harus merawat petani, 270 juta penduduk semua perlu makan, petani miskin, pupuknya mahal, ketika dibutuhkan pupuknya mahal, berdosa kita. Bahan pangannya mau, tapi petaninya miskin, karena itu, saya mendorong transformasi yang ada di PT pupuk, supaya persaingannya harus bermain secara global,” kata Erick.

-
Erick Thohir Minta Pupuk Indonesia Group Ciptakan Inovasi Bioteknologi (Istimewa)

BACA JUGA: Proposal Perdamaian Garuda Indonesia Disetujui Kreditur, Erick Thohir Semringah

Erick berpendapat hanya melalui inovasi dan transformasi tugas maha penting itu akan lebih mudah diemban mengingat era pupuk saat ini cepat berubah. Ia mencontohkan, pertanian Brazil dan Belanda sudah mengembangkan pupuk organic secara lebih advance.

Pupuk Indonesia harus menerapkan bioteknologi yang sama, misal transgenic fertilizers, tanaman bisa memupuk dirinya sendiri. 

Erick juga mendorong agar ke depan Pupuk Indonesia grup dapat mencari alternatif bahan baku pupuk, terutama Phosphate (DAP dan Rock Phosphate) dan Kalium (KCl). Terobosan itu perlu segera dilakukan untuk menyiasati harga bahan baku pupuk semakin mahal. Tak lupa, Erick juga mengapresiasi Pupuk Indonesia Group yang sudah menjual pupuk Urea ke Korea dan Australia. 

Terakhir, mantan Presiden klub Inter Milano itu akan menjamin kesejahteraan karyawan-karyawan BUMN yang kini porsi milenialnya lebih banyak melalui program dana pensiun IFG yang transparan dan akuntabel guna menghindari potensi fraud seperti pengalaman buruk yang terjadi di Jiwasraya dan Asabri.

“Saya tidak mau Jiwasraya dan korupsi yang terjadi di dana pensiun kita. Pengelolaan dana pensiun harus bertanggung jawab, transparan, karena hari ini piramidanya sedang bagus, anak muda 55% pekerja kita berusia di bawah 35 tahun, 30 tahun lagi piramidanya terbalik seperti di Jepang, yang harus saya lakukan adalah bersih-bersih,” jelasnya.

Erick memastikan keberpihakan perusahaan kepada pekerjanya secara profesional dan transparan, sebab dirinya sudah memutuskan kebijakan 5% direksi harus berusia di bawah 40 tahun. Karena itu mayoritas karyawan milenial akan diberikan kesempatan mengupgrade pendidikannya.

-
Menteri BUMN Erick Thohir melambaikan tangan saat menghadiri acara "Menteri BUMN Menyapa" di GOR Tri Dharma PT Petrokimia Gresik, Jawa Timur. (ANTARA/Dhemas Reviyanto)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X