Kerinci Meletus, Badan Geologi Tetapkan Status Waspada

- Rabu, 31 Juli 2019 | 16:33 WIB
Erupsi Gunung Kerinci/Badan Geologi
Erupsi Gunung Kerinci/Badan Geologi

Badan Geologi Kementerian Energi Sumber Daya Mineral mengumumkan telah terjadi erupsi Gunung Kerinci, yang berada di perbatasan Jambi dan Sumatera Barat.

Erupsi terjadi, 31 Juli 2019 pukul 12:48 WIB, dengan tinggi kolom abu teramati kurang lebih 800 meter di atas puncak. Puncak Gunung berapi aktif di Sumatera ini mencapai 4.605 meter di atas permukaan laut.

Badan Geologi mencatat, kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas sedang condong ke arah timur laut dan timur. Pihaknya menetapkan Gunung Kerinci berada pada Status Level II (Waspada).

Pemerintah meminta masyarakat disekitar gunungapi kerinci dan pengunjung/wisatawan tidak diperbolehkan mendaki kawah yang ada dipuncak gunungapi kerinci didalam radius 3 km dari kawah aktif 

Selain itu, Badan Geologi merekomendasikan, jalur penerbangan disekitar gunungapi kerinci dihindari karena sewaktu-waktu masih memiliki potensi letusan abu dengan ketinggian yang dapat mengganggu jalur penerbangan.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X