Duh! Penonton Balapan WSBK Tinggalkan Sampah di Sirkuit Mandalika

- Selasa, 23 November 2021 | 20:10 WIB
Cuplikan video penonton WSBK Mandalika tingglkan sampah di Sirkuit Mandalika. (photo/TikTok)
Cuplikan video penonton WSBK Mandalika tingglkan sampah di Sirkuit Mandalika. (photo/TikTok)

Seperti yang diketahui, Indonesia baru saja selesai menggelar balapan World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Tentunya, pencapaian tersebut bikin masyarakat Indonesia bangga karena bisa menggelar balapan kelas dunia.

Namun sayangnya, baru-baru ini viral sebuah video yang memperlihatkan para penonton WSBK begitu saja meninggalkan sampah makannya setelah selesai menonton balapan di Sirkuti Mandalika.

Video tersebut dibagikan oleh akun @luftiaditya di TikTok, di mana ia memperlihatkan sampah sisa makanan dan plastik berserekan di tribun penonton.

"Sudut lain megahnya sirkuit mandalika,, Indonesia mau maju eeh sebagian bangsanya blm siap maju," tulis akun tersebut.

Sang pengunggah juga menjelaskan, turut membantu membersihkan sampah-sampah yang dibuang sembarangan di tribun tersebut, namun tak semua, karena tribun penonton itu yang terlalu besar.

@luftiaditya

Sudut lain megahnya sirkuit mandalika,, Indonesia mau maju eeh sebagian bangsanya blm siap maju ???? #fyp #mandalika #sirkuitmandalika

? Malu Dong - NonaRia

Baca juga: Polisi Tangkap Pencuri Besi Proyek Kereta Cepat, Mantan Karyawan Terlibat

Dirinya juga mengingatkan penonton untuk selalu menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya.

Kini unggahan tersebut viral dan mendapatkan beragam komentar dari netizen di internet.

“Minimal buang sampah punya sendiri,” kata akun stayrizki

“Kayanya di setiap bangku harus ada tong sampah,” komentar akun frrdian_

@luftiaditya

Reply to @inspekturvijay206 ak jawab gw ya,, semoga masnya puas dg jawabannya ????????????

? original sound - Lufti Aditya - Lufti Aditya

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X