PDIP Sebut Puan Maharani Sangat Humble

- Selasa, 27 September 2022 | 19:52 WIB
Ketua DPP PDIP, Puan Maharani. (Screenshoot/Instagram/@ketua_dprri)
Ketua DPP PDIP, Puan Maharani. (Screenshoot/Instagram/@ketua_dprri)

Ketua DPP PDIP Said Abdullah membela Puan Maharani menyusul viralnya video Puan di media sosial membagikan kaos ke masyarakat dengan wajah cemberut.

Said berujar, sejatinya Puan sangat familiar dengan masyarakat. Bahkan terbilang humble (rendah hati) jika bertemu dengan masyarakat saat melakukan kunjungan kerja.

“Mbak Puan itu sangat familiar, sangat humble kalau ketemu sama masyarakat,” tegas Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (27/9/2022).

Menurut Said, Puan juga acap kali menemui masyarakat untuk mendengar keluh kesah mereka.

Baca Juga: Momen Puan Maharani-Cak Imin Ziarah Makam Taufiq Kiemas di TMP Kalibata

“Padahal Mbak ingin turun ke bawah, kan tentu selain tugas-tugas beliau juga ingin tahu apa sih sesungguhnya yang diiinginkan oleh masyarakat, harapan masyarakat terhadap pemerintah. Kan begitu,” beber Said.

Said menyesalkan video Puan itu viral di media sosial dan dianggap cemberut saat bertemu masyarakat. Sejatinya, Puan disebut hanya menegur pengawal pribadi (walpri) mengapa membantu untuk memberikan kaos ke masyarakat.

“Cuma kemudian masuk di TikTok sedemikian rupa. Padahal itu walpri yang diingatkan, 'eh kamu kok pegang ini, kamu gak boleh, ini jadi masalah kalau kamu yang pegang',” ucap Said.

“Hal yang bener mbak menyampaikan itu. Sebab kalau mbak hanya ngasihkan yang di sebelah sini, yang di luarnya enggak di kasih, kan yang sudah dapet jadi ga bisa keluar, kedesak terus,” tambahnya.

Baca Juga: Gak Bakal Jadi Cawapres dari Prabowo, PDIP: Pak Jokowi Tak Serendah Itu!

Cemberut Bagikan Kaos

Ketua DPR RI Puan Maharani baru-baru ini viral di media sosial membagikan kaos ke masyarakat dengan eskpresi wajah cemberut.

Video Puan Maharani itu terlihat dalam unggahan Instagram @sisiterangofficial. Puan tampak membagikan kaos berwarna hitam di tengah masyarakat yang diperkirakan saat melakukan kunjungan kerja.

Dalam video itu terlihat  raut muka Puan yang marah kepada pengawalnya. Setelah itu, wajahnya berubah masam.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X