Pilu Bocah Kehilangan Mata Sebelah Kanannya, Berawal dari Benjolan Seperti Digigit Semut

- Jumat, 3 September 2021 | 16:45 WIB
Bocah kehilangan matanya karena benjolan seperti digigit semut. (Instagram/@semangatsedekah
Bocah kehilangan matanya karena benjolan seperti digigit semut. (Instagram/@semangatsedekah

Kondisi Balqis sungguh memprihatinkan, dia harus kehilangan mata sebelah kanannya karena penyakit Retinoblastoma yang dideritanya. Penyakit ini muncul berawal dari sebuah benjolan seperti digigit semut.

Namun, setelah dua minggu berlalu, benjolan tersebut tak kunjung kempes hingga akhirnya semakin semakin membesar. Balqis pun dibawa ke Rumah Sakit Daerah Bengkulu oleh orangtuanya untuk dilakukan pemeriksaan.

"Balqis menjalani awal pemeriksaan CT-SCAN. Seminggu kemudian hasil keluar dan dinyatakan bahwa Balqis menderita Retinoblastoma lalu dari RS tersebut Balqis di rujuk untuk pengobatan di RSCM Jakarta," demikian keterangan yang tertulis di akun Instagram @semangatsedekah yang membagikan kisah Balqis.

Kini, Balqis tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Mata Jakarta. Selama menjalani perawatan di Jakarta, ayah Balqis tidak memiliki sumber penghasilan lagi. Ayah Balqis hanyalah seorang petani.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by SEMANGAT SEDEKAH (@semangatsedekah)

Baca juga: Bayi di Sukabumi yang Lahir Tanpa Tempurung Kepala Ini Butuh Uluran Tangan Orang Baik

Dia tidak bisa bekerja untuk sementara karena harus menemani Balqis menjalani perawatan di Jakarta. Balqis sangat membutuhkan uluran tangan orang baik.

Adapun rincian biaya yang dibutuhkan Balqis yaitu:

1. Biaya transportasi Rumah Sakit Rp4 juta per bulan

2. Kebutuhan balqis seperti susu, dan pampers Rp6 juta per bulan

3. Biaya untuk pembelian alat medis seperti, tabung oksigen, saturasi Rp4 juta per bulan

4. Biaya kebutuhan keluarga dan pasien selama di jakarta Rp5 juta per bulan

5. Biaya untuk membeli bola mata palsu Rp12 juta

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X