Demo Wartawan Diusir Wawancara, AJI & FJM Bantah Berdamai dengan Bobby Nasution

- Sabtu, 17 April 2021 | 15:35 WIB
Aksi demo komunitas jurnalis terkait pengusiran wartawan dari Bali Kota Medan. (Ist)
Aksi demo komunitas jurnalis terkait pengusiran wartawan dari Bali Kota Medan. (Ist)

Komunitas jurnalis di Medan membantah adanya niat baik Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk bernamai setelah insiden pengusiran wartawan saat hendak melakukan wawancara.

Dua hari berturut-turut, persisnya Kamis (15/4/2021) dan Jumat (16/4/2021), Balai Kota Medan digeruduk puluhan jurnalis baik cetak dan elektronik.

Aksi tersebut terkait tindak arogansi petugas keamanan Pemko Medan terhadap dua orang jurnalis yang melakukan peliputan.

Dalam aksi ini, berbagai organisasi dan komunitas pers ikut mewarnai, di antaranya Forum Jurnalis Medan (FJM), Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Medan, Pewarta Foto Indonesia (PFI), dan Ikatan wartawan Online (IWO).

Namun, pascaaksi pada Jumat (16/4/2021) kemarin, ada pihak-pihak yang kabarnya coba-coba menggiring opini, bahwa aksi jurnalis berujung damai.

Terkait hal ini, Ketua FJM Jonris Purba sangat menyesalkan adanya media online yang coba-coba membangun narasi semacam itu. 

"Saya mencoba menebak arah pikiran penulisnya. Itu mungkin mengaitkan buka puasa dengan adanya aksi unjuk rasa wartawan pada siang harinya," kata Jonris kepada wartawan di Medan, Sabtu (17/4/2021).

"Namun menurut saya, kalau sampai disebut dengan istilah 'berdamai' itu jadi lucu. Karena wartawan yang memenuhi undangan buka puasa bersama itu, bukan wartawan yang melakukan aksi unjuk rasa memprotes pengusiran wartawan dari Kantor Wali Kota Medan," kata Jonris, Sabtu (17/4/2021).

Jonris tak membantah, bahwa unjuk rasa yang dilakukan rekan-rekan jurnalis ini menyedot banyak perhatian. 

Hal ini, kata Jonris, karena Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution merupakan menantu dari Presiden RI Joko Widodo. 

Namun terlepas dari itu, ia berharap tidak ada penggiringan-penggiringan isu yang seolah memperhadapkan sesama kelompok wartawan.

"Kita miris dengan cara-cara seperti itu," katanya.

Jonris memastikan, bahwa orang-orang yang tergabung dalam aksi kemarin merupakan jurnalis yang berintegritas. 

"Jadi saya kira, para pihak termasuk petinggi-petinggi organisasi pers yang mengkritik aksi pengusiran kemudian datang memenuhi undangan buka puasa bersama pak Bobby ya tidak masalah,"

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X