Evakuasi Pesawat Tempur Hawk Pakai Truk Cane, Diangkut ke Hanggar Lanud Roesmin Nurjadin

- Rabu, 17 Juni 2020 | 00:19 WIB
Personel TNI Lanud Roesmin Nurjadin berjaga di dekat pesawat tempur TNI AU jenis Hawk 200 TT 0209 yang jatuh di pemukiman warga di Desa Kubang Jaya, Kabupaten Kampar, Riau, Selasa (16/6/2020). (Photo/ ANTARA FOTO/Rony Muharrman)
Personel TNI Lanud Roesmin Nurjadin berjaga di dekat pesawat tempur TNI AU jenis Hawk 200 TT 0209 yang jatuh di pemukiman warga di Desa Kubang Jaya, Kabupaten Kampar, Riau, Selasa (16/6/2020). (Photo/ ANTARA FOTO/Rony Muharrman)

Evakuasi bangkai pesawat tempur TNI AU jenis Hawk 0209 TT yang jatuh di permukiman warga diangkut menggunakan truk cane. Seperti diketahui, pesawat itu jatuh di Kecamatan Siak Hulu, Kampar, Riau ke Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin, Kota Pekanbaru.

Meski evakuasi sempat tertunda, kini evakuasi itu berjalan pada Selasa (16/6/2020) sekitar pukul 16.00 WIB dan berlangsung tertutup. Tampak puluhan prajurit TNI melakukan penjagaan ketat lokasi kejadian.

Bangkai pesawat juga terlihat dinaikkan ke atas truk menggunakan crane. Tak hanya itu, sekilas terlihat seluruh badan pesawat yang rusak total itu ditutup menggunakan terpal biru setelah naik di atas truk.

-
Personel TNI AU Lanud Roesmin Nurjadin menggunakan truk saat mengevakuasi bangkai pesawat tempur TNI AU yang jatuh di pemukiman warga di Desa Kubang Jaya, Kabupaten Kampar, Riau, Selasa (16/6/2020). (ANTARA FOTO/Rony Muharrman)

Pengankutan itu juga memerlukan waktu satu jam lamanya mengangkut badan pesawat ke atas truk hingga ke luar dari permukiman itu.

Di samping itu, Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsekal Pertama, Rony Irianto Moningka mengatakan badan pesawat dibawa ke Skuadron 12 Lanud Roesmin Nurjadin, markas pesawat itu berada.

"Evakuasi menggunakan truk crane. Dibawa ke Skuadron 12. Proses investigasi tetap berlangsung," katanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X