Masyarakat Olahraga di Luar Ruangan, Reisa: Pulang Jangan Bawa Penyakit

- Rabu, 17 Juni 2020 | 19:00 WIB
Dokter Reisa. (photo/Dok. BNPB)
Dokter Reisa. (photo/Dok. BNPB)

Terkait masyarakat yang berolahraga di luar ruangan di tengah masa new normal, Dokter Reisa Broto Asmoro mengingatkan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Ia juga mengatakan jangan sampai membawa virus ke dalam rumah.

Hal itu disampaikan dr. Reisa dalam konferensi pers secara daring lewat kanal YouTube Gugus Tugas Covid-19 di Graha BNPB Jakarta, Rabu (17/6/2020).

"Jika tempat olahraga yang dituju ternyata cukup ramai dan padat, pertimbangkan cari tempat lain. Apalagi jika tidak bisa menjaga jarak aman. Janganlah pulang membawa penyakit padahal tujuan kita pergi adalah untuk sehat," kata Reisa.

Selain itu, ia juga mengingatkan agar masyarakat tidak menjadikan olahraga sebagai alasan untuk berkumpul dan bertemu banyak orang hingga akhirnya menjadikan kerumunan.

"Olahraga jangan jadi alasan berkumpul tanpa melaksanakan disiplin ketat dalam menjalankan protokol kesehatan," tambahnya.

Ia menjelaskan bahwa boleh saja melakukan olahraga di luar rumah sambil melepas penat. Namun, perlu dingat kembali unsur keamanan adalah hal yang paling utama, kata dr. Reisa. Ia menilai lebih baik sebelum melakukan olahraga kenali dulu risiko di lingkungan sekitar.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X