Libur Nataru, Wisatawan Padati Jalan Asia Afrika Bandung

- Minggu, 25 Desember 2022 | 14:12 WIB
Suasana Jalan Asia Afrika Bandung. (Z Creators/Faqih Mauludin)
Suasana Jalan Asia Afrika Bandung. (Z Creators/Faqih Mauludin)

Momen libur Natal dan Tahun Baru dimanfaatkan warga untuk berwisata. Salah satu spot yang ramai dikunjungi wisatawan yaitu di Jalan Asia Afrika tepatnya di sekitaran Alun-Alun Bandung.

Pantauan langsung di lapangan pada Minggu, 25 Desember 2022, situasi Jalan Asia Afrika tampak lebih ramai dari akhir pekan biasanya. Arus lalu lintas padat lancar didominasi oleh kendaraan dari luar Bandung dan beberapa bus wisata.

-
Suasana Jalan Asia Afrika Bandung dipadati pengunjung. (Z Creators/Faqih Mauludin)

Pos polisi untuk disiagakan untuk lalu lintas di Jalan Asia Afrika. Wisatawan sedikit kecewa dikarenakan Alun-alun Bandung masih belum dibuka untuk umum. Begitupun dengan Gedung Merdeka yang masih dalam tahap renovasi. Mereka lebih memilih untuk berfoto-foto di sepanjang trotoar Jalan Asia Afrika.

“Cukup kecewa sih, karena niatannya ke sini kan mau ke Alun-alun Bandung, tapi ternyata masih tutup enggak bisa masuk,” ujar Arkani wisatawan asal Garut. 

-
Suasana Jalan Asia Afrika Bandung. (Z Creators/Faqih Mauludin)

Selain di Jalan Asia Afrika, wisatawan juga mengunjungi Jalan Braga untuk foto-foto dan membeli makanan serta minuman. 

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

X