Motif Pembunuhan Sindikat Narkoba yang Viral di Gang Tambora: Korban Dituding Cepu Polisi

- Sabtu, 9 Juli 2022 | 02:05 WIB
Polisi berhasil mengamankan pelaku pembunuhan di Tambora, Jakarta Barat. (Dok. Polres Metro Jakarta Barat)
Polisi berhasil mengamankan pelaku pembunuhan di Tambora, Jakarta Barat. (Dok. Polres Metro Jakarta Barat)

Polres Metro Jakarta Barat mengungkap motif para pelaku sindikat narkoba yang membunuh rekannya sendiri di sebuah gang di Tambora, Jakarta Barat, hingga viral di media sosial. Rupanya pemicu pembunuhan karena para pelaku mengira korban sebagai cepu alias informan polisi.

"Di antara kelompok mereka  terjadi perselisihan dimana rekan-rekannya yang lain menganggap bahwa korban ini telah berkhianat dengan dugaan korban ini memberikan informasi kepada kepolisian," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Joko Dwi Harsono kepada wartawan, Jumat (8/7/2022).

Joko menyebut dugaan ini yang membuat para tersangka kesal hingga nekat menghabisi korban. Mereka secara beramai-ramai mengeroyok hingga membunuh korban.

Baca Juga: Geger! Pria Tewas Diduga Dianiaya OTK di Tambora, Polisi Turun Tangan

"Rekan-rekan lain merasa dendam dan berencana menghakimi korban untuk membunuh dan bersama-bersama berencana untuk menusuk korban dengan senjata tajam badik di telinga, sehingga korban meninggal dan ditemukan oleh masyarakat di TKP," beber Joko.

Sebelumnya, media sosial sempat digegerkan dengan penemuan jasad pria di sebuah gang di kawasan Tambora, Jakarta Barat. Korban ditemukan tewas dalam keadaan terlungkup.

Tak butuh waktu lama, pihak kepolisian berhasil membongkar kasus ini dan menangkap empat tersangka serta memburu lima tersangka lainnya. Para tersangka dan korban merupakan satu sindikat pembeli maupun penjual narkotika jenis sabu-sabu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X