Viral PPSU Aniaya Pacar, Wagub DKI Jakarta Telpon Lurah Minta Pelaku Dipecat

- Selasa, 9 Agustus 2022 | 19:42 WIB
Petugas kebersihan alias PPSU menganiaya wanita di kawasan Jakarta Selatan. (Screenshoot/Instagram/@mtwahyuni)
Petugas kebersihan alias PPSU menganiaya wanita di kawasan Jakarta Selatan. (Screenshoot/Instagram/@mtwahyuni)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meminta Lurah Rawa Barat untuk memecat Petugas Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) yang diduga melakukan penganiayaan terhadap seorang perempuan di Kemang, Jakarta Selatan.

Pasalnya, petugas PPSU yang berinisial Z tersebut melakukan kekerasan terhadap petugas PPSU lainnya berinisial E yang diduga sang kekasihnya dan bertugas di Kelurahan Bangka. Riza pun mengecam tindakan tersebut.

"Nanti sesuai dengan mekanisme diberi sanksi di antaranya pemecatan ya, pak. Nanti kita lakukan evaluasi bagi yang lain. Kita evaluasi semua anggota PPSU jadi perhatian," ucapnya saat menelepon Lurah Rawa Barat, Selasa (9/8/2022).

Baca Juga: Dugaan Pemaksaan Pakai Hijab di Sekolah, PDIP DKI Bakal Minta Penjelasan Disdik

Dalam komunikasinya secara langsung, Riza juga meminta agar kasus ini ditangani sesuai ketentuan yang berlaku oleh kepolisian. Namun, dia menambahkan, masih dilakukan proses persiapan sebelum melakukan pelaporan.

"Oh masih proses. Nanti dilapor perkembangannya ya pak, dilaporkan," ungkap Riza.

Selain itu, Mantan Anggota DPR RI ini meminta agar korban diberikan pendampingan karena dikhawatirkan akan ada trauma atas kejadian itu. Ia pun berharap kejadian serupa tidak terulang kembali.

"Jadi ini sudah kita tangani, kita atasi tidak ada pilihan siapapun yang melakukan tindak kekerasan tidak dapat diterima di lingkungan Pemprov dan juga di DKI Jakarta," tandasnya.

Kasus penganiayaan ini viral di media sosial, yang menampilkan aksi petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU). Tampak pria menendang hingga menabrak PPSU wanita di kawasan Jakarta Selatan. Usut punya usut keduanya rupanya berpacaran hingga berujung aksi penganiayaan.

Dalam unggahan video yang diunggah akun Instagram (@merekamjakarta), terlihat pelaku menendang korban hingga terjatuh, dan menjambaknya. Bahkan, pelaku menabrakan sepeda motornya kepada perempuan itu.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X