Insiden Kecelakaan Tank Clear, Korban Diberi Ganti Rugi Lebih Besar dari yang Diminta

- Jumat, 11 September 2020 | 11:25 WIB
Tank TNI tabrak gerobak tahu dan motor warga (Istimewa)
Tank TNI tabrak gerobak tahu dan motor warga (Istimewa)

Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan kendaraan tank milik TNI mengalami kecelakaan lalu lintas pada Kamis (10/9/2020) pukul 11 siang di ruas Jalan Raya Cipatat.

Kendaraan lapis baja yang dikendarai anggota TNI kesatuan Yonkav IV tersebut hilang kendali saat berbelok dan menabrak gerobak penjual tahu goreng dan empat sepeda motor.

Pihak TNI sendiri menegaskan sudah mengganti kerugian masyarakat atas insiden tersebut.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by INDOZONE - #KAMUHARUSTAU (@indozone.id) on

"Iya betul kita sudah ganti rugi," kata Kapendam III/Siliwangi Kolonel Inf. FX Sri Wellyanto saat dihubungi Indozone, Kamis (10/9/2020).

Sri mengatakan saat kejadian berlangsung, pihaknya langsung merapat ke lokasi kejadian. Pihaknya juga langsung melakukan mediasi dengan warga yang terdampak serta melakukan pendataan kerugian.

"Untuk korban beberapa motor, empat motor dan gerobak penjual, tidak ada korban jiwa hanya materil saja, sudah ditangani oleh, sudah berkoordinasi musyawarah dan sudah dilaksanakan atau dilakukan ganti rugi," beber Sri.

Akun Twitter @JabreakYudha turut mengunggah surat bermeterai yang berisi ganti rugi kerugian materil kepada warga sipil yang dirugikan. TNI bahkan memberikan ganti rugi lebih besar dari yang diminta.

-
Surat perjanjian ganti rugi insiden kecelakaan tank TNI (Twitter/@JabreakYudha)

Pria bernama Yuda Hidayat diberikan ganti rugi Rp6 juta dari yang diminta Rp5,5 juta. Toni Wistory diberikan ganti rugi Rp2 juta dari yang diminta Rp1,359 juta.

Eeng Supriadi diberikan ganti rugi Rp1,5 juta dari yang diminta Rp1,109 juta. Lalu, Hariyanto yang gerobak tahu gejrotnya hancur berantakan dilindas tank, diberikan ganti rugi Rp5 juta.

Sepeda motor yang rusak diberikan ganti rugi sesuai perkiraan biaya perbaikannya. Dalam salah satu unggahan video, terlihat pemilik gerobak tahu tersebut membenarkan bahwa TNI telah memberikan ganti rugi kepada mereka.

"Terima kasih kepada Bapak TNI, TNI Jaya!" ucapnya sambil mengepalkan tangan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X