Sejumlah Musisi Dunia Ramaikan Konser Akhir Tahun Bareng BTS

- Kamis, 10 Desember 2020 | 23:50 WIB
BTS. (Photo/Facebook/BTS)
BTS. (Photo/Facebook/BTS)

Agensi hiburan Korea Selatan yang menaungi BTS, Bit Hit Labels, memastikan bahwa sejumlah musisi dunia, yakni Halsey, Lauv dan Steve Aoki juga akan ikut meramaikan konser daring akhir tahun bertajuk "2021 NEW YEAR’S EVE LIVE" akhir tahun ini.

Menyadur dari laman Billboard, Kamis (10/12/2020) konser ini menampilkan grup-grup idola naungan Big Hit seperti BTS, TXT, Lee Hyun, GFRIEND, NU'EST, BUMZU dan ENHYPEN.

Sementara itu, baik Halsey, Lauv dan Steve Aoki pernah berkolaborasi dengan BTS di masa lalu. Halsey bergabung untuk lagu "Boy With Luv," Steve Aoki membuat remix untuk "MIC Drop" dan "Waste It On Me", lalu Lauv bekerja sama dengan BTS di lagu "Make It Right" dan "Who".

Acara ini juga akan menghormati mendiang legenda rock Shin Hae-chul, yang meninggal pada Oktober 2014.

Baca juga: Spotify 2020: Lagu BTS hingga BLACKPINK Paling Banyak Didengarkan di Indonesia

Shin Hae Chul akan dihidupkan kembali di atas panggung menggunakan kecerdasan buatan (AI) dan teknologi hologram. Para artis akan menyanyikan lagu hitsnya "To You" dan "What Do You Really Want".

"Kami menyiapkan panggung penghormatan untuk mengenang almarhum Shin Hae Chul, yang menolak pemikiran stereotip dan tidak ragu-ragu untuk mengambil tantangan, untuk menghibur semua orang yang mengalami kesulitan di tahun 2020," kata Big Hit, dilansir dari Antara, Kamis (10/12/2020).

"Kami telah mempersiapkan ini untuk waktu yang lama guna menyelesaikan pertunjukan tak terlupakan yang menghubungkan waktu, ruang, dan generasi dengan musik," terang pernyataan dari Bit Hit.

"2021 NEW YEAR’S EVE LIVE" akan berlangsung pada 31 Desember pukul 21.30 waktu Korea Selatan atau 19.30 WIB.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X