5 Band Rock Populer Indonesia yang Miliki Fans Fanatik dan Solid Sejak Awal!

- Jumat, 25 Februari 2022 | 18:45 WIB
Ilustrasi fans fanatik band rocke. (Instagram/@seringai_official)
Ilustrasi fans fanatik band rocke. (Instagram/@seringai_official)

Kancah musik rock di Tanah Air ternyata mendapatkan respon positif dari masyarakat Indonesia. Terbukti dengan lagu-lagu band rock Indonesia diterima oleh telinga para penikmat musik.

Tak hanya itu, para penggemar dari para band rock pun semakin memperlihatkan bahwa band Indonesia juga tak kalah populernya. Bahkan beberapa band rock berikut ini memiliki penggemar fanatik dalam mengoleksi album dan juga merchandise band kebanggaan mereka masing-masing.

Baca Juga: Tren Musik 2022 Menurut Musisi: Dangdut Makin Jaya, Sementara Rock Perlu Waktu untuk Pulih

1. Burgerkill

Nama band rock yang satu ini memang tak udah diragukan lagi. Masih eksis hingga kini, Burgerkill masih mampu mengundang massa di setiap penampilan manggung mereka.

Disebut dengan Begundal, para fans fanatik ini mendapatkan perhatian dari Burgerkill. Dengan sering menyambangi panggung mancanegara juga mulai memiliki jejaring antar fans yang sangat mencintai band asal Ujungberung ini. Terbukti pengikut Instagram dari band rock ini sebanyak 400 ribu lebih penggemar.

2. Seringai

Seringai juga memiliki jumlah penggemar tidak kalah banyak dan juga fanatiknya. Rajin mengeluarkan merchandise dan berbagai gimmick lain membuat para Serigala Militia selalu menantikan hal-hal baru yang berkaitan dengan idolanya.

Citra begajulan yang diciptakan oleh Seringai secara tak sadar juga mempengaruhi sikap para penggemarnya yang juga kerap mengadopsi gaya Seringai, cadas namun tetap jenaka. Jumlah followers Seringai di Instagram berjumlah 287.000.

3. The SIGIT

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by The SIGIT (@thesigit_)

Memiliki pengikut Instagram hingga 200 ribu, The SIGIT merupakan band rock yang cukup luar biasa. Sempat masuk nominasi AMI Awards 2008 untuk kategori ‘Pendatang Baru Terbaik’, The S.I.G.I.T lebih banyak dapat panggung di negara tetangga Indonesia, Australia.

Memiliki fans fanatik di Indonesia, The SIGIT bahkan menjalin kerjasama dengan berbagai pihak untuk memperjualbelikan merchandise dan juga album mereka. Dalam akun Instagramnya, The SIGIT setidaknya menjalin kerja sama dengan 6 franchise di Indonesia.

4. DeadSquad

Pasukan Mati, begitu nama untuk fans DeadSquad adalah sebuah konsep yang sangat terintegrasi dengan baik dan diperlukan bagi sebuah band untuk dapat terus menjaga eksistensinya di industri musik yang tidak umum.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X