Festival Musik GUDFEST Ditunda hingga Maret 2023, Banyak yang Kesal Diumumkan Mepet Hari H

- Senin, 14 November 2022 | 12:37 WIB
Poster GUDFEST (Instagram/gud.festival)
Poster GUDFEST (Instagram/gud.festival)

Promotor GUDLIVE secara resmi mengumumkan penundaan festival musik GUDFEST dari awalnya akan digelar pada 18, 19, 20 November 2022 menjadi 18 dan 19 Maret 2023.

Dalam keterangan resminya yang diunggah di akun Instagram @gud.festival, GUDLIVE mengatakan alasan ditundanya GUDFEST karena masalah teknis.

Lebih lanjut, GUDLIVE mengatakan line up untuk GUDFEST 2023 kemungkinan akan berubah dan sebagian line up mungkin enggak bisa tampil dalam jadwal baru yang telah ditentukan.

Baca Juga: Pesan Afgan ke Penyelanggara Baru Festival Musik: Harus Patuhi Peraturan!

GUDLIVE juga membuka layanan pengembalian dana untuk semua yang telah membeli tiket mulai 14 November hingga 2 Desember 2022.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Gudfest (@gud.festival)

Pengumuman penundaan jadwal ini memicu reaksi dari banyak pihak yang telah membeli tiket. Banyak di antara mereka yang tampaknya kesal karena diumumkan sangat berdekatan dengan jadwal awal penyelanggaraan.

"Astaga kenapa ngasih taunya mepet. Aku udah booking hotel tiket kereta pp dan dua tiket udah kubayar. Parah banget miminnya," kata Rizkyfathia_

Baca Juga: Festival Musik Berdendang Bergoyang Hari ke-3 di Istora Dibatalkan, Promotor Janji Refund

"Kalau emang udah tau, kabarin secepatnya dong! Ini ditunda2 di hari2 akhir banget. Lu kira yang nonton cuma orang Jakarta?" kata Jarvispasha

"Udah bayar hotell loll. Lebih kasian lagi yang dari luar kota udah beli tiket pesawat, kereta, etc, Kalau mau cancel setidak h-sebulan pls guys. Very very unprepared, disappointing, and irresponsible lol. Thank u next," kata @angiezeant

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X