Review Film ‘RRR’: Kisah Persahabatan di Masa Penjajahan, Hangat dan Menyayat Hati

- Rabu, 29 Juni 2022 | 14:42 WIB
'RRR' film Bollywood tentang persahabatan di masa penjajahan (IMDb)
'RRR' film Bollywood tentang persahabatan di masa penjajahan (IMDb)

Film ‘RRR’ merupakan produksi Bollywood yang dirilis pada tahun 2022. Film ini berlatar saat India sedang dijajah oleh Inggris. Berawal dari seorang anak yang dibawa secara tidak adil oleh ‘Nyonya Komandan’ pasukan Inggris dari Desa Deccan, bahkan sang ibu menerima kekerasan akibat mencegah anaknya yang akan dibawa.

Dari kejadian tersebut seorang pemuda pemberani dari Desa Deccan menjalankan misi untuk membawa kembali anak perempuan bernama Mali yang dibawa oleh pasukan Inggris. Ia pergi ke Delhi dan menyamar menjadi pria muslim yang bekerja di sebuah bengkel.

-
Poster film 'RRR' (IMDb)

Di lain sisi juga ada seorang pemuda gigih yang bekerja sebagai polisi dibawah komando pasukan Inggris. Bahkan ia enggak segan melawan orang-orang dari bangsanya sendiri demi mencapai sebuah misi yang ia bawa dari kampung halamannya.

Kedua pemuda tersebut sama-sama membawa sebuah misi yang harus mereka selesaikan. Keduanya bertemu saat sang polisi ditugaskan untuk mencari seorang pemuda dari suku yang mengancam pasukan Inggris karena membawa Mali.

Pemuda dari Desa Deccan itu mengumpulkan binatang-binatang liar di hutan guna membantu misi yang ia jalankan.

Efek CGI yang menakjubkan

Efek CGI yang ditampilkan di Film ‘RRR’ sangatlah apik dan terasa seperti nyata, membuat penonton mendapatkan pengalaman yang mengesankan. Pertarungan antara sang pemuda dengan harimau terasa sangat dekat dan emosinya pun terasa nyata.

Pemuda dari Desa Deccan tersebut menyamar dengan nama Akhtar. Ia menyamar menjadi pegawai bengkel biasa yang tak melawan saat ditindas walaupun Ia mampu untuk melawan mereka. Ia tak ingin membahayakan orang-orang yang melindunginya.

-
Kisah dua sahabat yang hangat dan menyayat hati (IMDb)

Akhtar kemudian jatuh cinta kepada keponakan Gubenur Inggris, Ia merupakan perempuan lemah lembut dan baik hati, Ia juga memperlakukan orang India dengan baik tidak semena-mena seperti orang Inggris lainnya.

Awal kisah persahabatan

Pada sebuah peristiwa demi menyelamatkan seorang anak dari kecelakaan. Akhtar dan polisi yang sangat patuh tersebut bernama Raju bekerjasama untuk menyelamatkan anak itu dari kecelakaan yang terjadi. Dari peristiwa tersebutlah akhirnya mereka bersahabat.

Mereka banyak menghabiskan waktu bersama dan saling membantu satu sama lain. Bahkan Raju membantu Akhtar untuk dekat dengan keponakan Gubenur Inggris bernama Jenny. Bahkan Jenny memberikan undangan pesta untuk Akhtar.

-
Kisah persahabatan saat India dijajah Inggris (IMDb)

Akhtar pergi ke pesta tersebut bersama dengan Raju, di pesta tersebut Akhtar dipermalukan oleh tamu Jenny yang merupakan orang Inggris hanya karena Akhtar adalah orang India. Perlakuan diskriminasi tersebut merupakan dampak dari penjajahan yang dilakukan Inggris.

Bak pahlawan, Raju menyelamatkan citra Akhtar di depan publik. Ia tidak terima jika sahabatnya dipermalukan di depan umum. Mereka berdua akhirnya menunjukkan sebuah tarian yang memukau dan enerjik, tarian tersebut berhasil mencuri perjatian tamu undangan. Dari pesta tersebut akhirnya Akhtar berhasil memasuki rumah Jenny dan bertemu dengan Mali.

Kebenaran tentang identitas Akhtar terungkap saat Akhtar akan menjalankan misinya dan menemukan Raju sedang sekarat. Akhtar melepaskan kalung sucinya dan memakaikannya kepada Raju. Akhtar mengungkapkan jati dirinya kepada Raju bahwa ia sebenarnya adalah Bheem putra suku Ghond.

Misi yang dijalankan Bheem pada awalnya berjalan dengan mulus sampai Raju berada di lokasi untuk menangkap Bheem. Bheem akhirnya tertangkap saat melawan sahabatnya tersebut dan gagal membawa Mali.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X