3 Tahun Bertugas, Prajurit TNI Nangis Kejer saat Pulang Kampung, Sujud dan Cium Kaki Ibu

- Rabu, 18 Januari 2023 | 12:00 WIB
Prajurit TNI nangis dan cium kaki ibu usai tiga tahun terpisah karena bertugas (TikTok/bolis880)
Prajurit TNI nangis dan cium kaki ibu usai tiga tahun terpisah karena bertugas (TikTok/bolis880)

Seorang prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) tak mampu menahan rasa haru saat kembali bertemu keluarganya usai berpisah selama tiga tahun karena mengabdi. Prajurit itu tampak menangis dan bersujud ketika bertemu dengan ibunda dan anggota keluarganya.

Ia yang mulanya kembali ke rumah dengan diantar mobil truk tampak memberikan hormat begitu begitu bertemu dengan keluarganya. Ia juga terlihat pulang dengan balutan seragam loreng lengkap dengan baret hijau di kepala.

Sementara keluarganya, tampak menyambut prajurit itu dengan wajah bangga. Terlihat kedua orang tuanya berdiri di halaman rumah seraya melambaikan tangan menyambut putra mereka.

“Kisah haru pertemuan sang prajurit dan ayah ibunya yg terpisah selama 3 tahun dan baru x ini lah dia memijakkan langkahnya di kampung halamannya,” bunyi keterangan unggahan yang dilihat Indozone di akun TikTok @bolis880, Rabu (18/1/2023).

Dalam video itu pula terdengar sang ibu berteriak histeris saat anaknya memberikan hormat. Perempuan paruh baya itu langsung menangis dan memeluk erat anaknya.

Baca juga: Awalnya Hobi, Pria Kediri Sukses Pasok Seragam Militer TNI, Cuannya Rp70 Juta Sebulan

Pelukan itu tentu saja disambut dengan hangat dan dengan tangis yang sama oleh putranya. Bahkan prajurit TNI itu juga tampak bersujud dan mencium kaki ibunya.

Keduanya menangis histeris. Momen itu tentu saja membuat sang ayah yang berdiri di samping istri dan anaknya ikut meneteskan air mata.

-
Prajurit TNI nangis dan cium kaki ibu usai tiga tahun terpisah karena bertugas (TikTok/bolis880)

Pria yang tampak mengenakan kaos singlet dan topi itu kemudian mendapat pelukan sang anak. Satu keluarga itu pun lantas menangis bersama sambil melepas rindu usai tiga tahun tak bertemu.

Baca juga: Diam-diam Pulang ke Rumah, Anggota TNI Ini Malah Dikira Maling, Ayahnya Ngintip Bawa Golok

Sontak momen itupun menyita perhatian netizen. Tak sedikit yang mengaku ikut terharu dan bangga menyaksikan pertemuan prajurit TNI dan keluarganya tersebut.

“Wihhh sumpah sampe kluar air mataku bah,” kata @Ridho Rafis Hernanda.

“Terharu liatnya dan bangga,” sambung @Pasaribu naburju.

@bolis880

kisah haru pertemua sang prajurit dan ayah ibu nya yg terpisah selama 3 tahun dan baru x ini lah dia memijak kan langka nya di kampung halaman nya????????

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X