5 Ide Bisnis Anti Mainstream di Bulan Ramadhan, Bakal Jadi Jutawan Dadakan!

- Jumat, 1 April 2022 | 14:15 WIB
Ilustrasi pedagang makanan saat Ramadhan (Unsplash/andresr)
Ilustrasi pedagang makanan saat Ramadhan (Unsplash/andresr)

Bulan suci Ramadhan memang istimewa. Selain menjadi ladang pahala, bulan yang satu ini juga menjadi ladang rezeki.

Makanya tak jarang banyak orang yang membuka berbagai usaha baru. Para pedagang dadakan pasti bermunculan saat bulan Ramadhan. 

Kamu juga bisa loh ikut serta memanfaatkan momen dengan membuka suatu usaha. Kamu tidak boleh bermalasan apalagi menjadikan Ramadhan sebagai alasan untuk malas beraktivitas.

Baca juga: 4 Amalan Ringan yang Bisa Mendatangkan Pahala Besar, Jangan Terlewat saat Ramadhan!

Tetapi usaha apa yang bisa kamu kerjakan? Berjualan takjil atau hidangan berbuka pasti sudah sangat biasa.
Nah mengutip dari Cermati, inilah 5 ide bisnis anti mainstream yang bakal memberikan peluang keuntungan selama bulan Ramadhan nanti. Yuk simak biar kamu jadi jutawan dadakan!

1. Penjual makanan sahur

-
Ilustrasi penjual makanan muslim (Unsplash/Alex Liew)

Bila berdagang hidangan berbuka atau takjil sudah biasa, maka kamu bisa mencoba peruntungan dengan menjual makanan sahur. Pasalnya terkadang banyak ibu rumah tangga, para pekerja maupun anak kos yang tak sempat atau tak bisa memasak hidangan sahurnya. 

Nah sekalian keliling membangunkan orang dari pintu ke pintu, kamu bisa menawarkan makanan yang sudah kamu buat. Kamu juga bisa mempromosikan makanan lewat media sosial, sehingga para pembeli yang berminat bisa memesan duluan.

Untuk proses memasaknya, kamu bisa melakukan ini dengan membuatnya saat malam hari dan menghangatkannya jelang sahur. Bisnis ini sangat cocok bagi kamu yang hobi masak dan gak pernah terlambat sahur!

2. Buka jasa custom

-
Ilustrasi kaus kustom (Unsplash/YGolub)

Sekarang ini personalisasi jadi tren. Tiap orang punya pilihannya masing-masing dan ingin sebagai individu yang keren.

Karena itu kamu bisa membuka jasa custom. Kamu bisa membuat beragam pakaian custom, hijab custom, toples atau tempat kue custom hingga lukis sepatu yang sesuai dengan pesanan pelangganmu.

3. Buat konten seputar Ramadhan

-
Konten kreator muslimah (Unsplash/Tirachard)

Buat kamu yang jago desain atau punya ide ide kreatif, bisa kok membuat tulisan, video ucapan, video profil dan lain-lain seputar Ramadhan dan puasa.

Kamu bisa menawarkan ini dalam bentuk puisi, kartu ucapan, dan video singkat 1 menit di Instagram. Asah terus kreativitasmu untuk dapat uang tambahan.

4. Usaha rental mobil

-
Ilustrasi usaha penyewaan mobil (Unsplash/andresr)

Selain kurma, takjil, dan kue kering, hal yang juga identik dengan Ramadhan dan lebaran adalah pulang kampung atau mudik. Nah biasanya ada dua tipe orang yang mudik, yaitu mereka yang menggunakan transportasi umum dan kendaraan pribadi.

Bagi orang yang tidak nyaman menggunakan transportasi umum pasti memilih alternatif lain, yaitu menyewa kendaraan pribadi. Terlebih bagi orang yang memiliki keluarga besar.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X