Widih! Pria Ini Punya Jempol yang Panjangnya Melebihi Jari Telunjuk, Asli Bukan Editan

- Kamis, 10 September 2020 | 12:48 WIB
Jempol berukuran tidak biasa. (TikTok/jwpina)
Jempol berukuran tidak biasa. (TikTok/jwpina)

Seorang pria bernama Jacob asal Amerika Serikat memiliki ukuran jempol yang tidak biasa. Melalui akun TikTok-nya (@jwpina) Jacob memperlihatkan jempolnya yang begitu panjang. Panjang jempolnya bahkan terlihat melebihi panjang jari telunjuknya.

Ya, panjang jempol Jacob yang mencapai 13,97 sentimeter itu terbilang tidak wajar. Sebab, rata-rata panjang jempol dari seorang laki-laki adalah 6,95 sentimeter. Ini artinya Jacob memiliki jempol yang panjangnya dua kali lipat dari panjang jempol laki-laki pada umumnya.

@jwpina

Reply to @clockstrikesnone00 World Champion status? ???????????? #foryou #fyp #longthumb #ItStartsOnTikTok

? original sound - jwpina

Jacob menceritakan bahwa pada awalnya ia hanya memiliki jempol dengan ukuran 5 sentimeter. Saat duduk di bangku SMA, ia pun mulai menyadari bahwa jempolnya semakin bertambah panjang.

"Saya hanya menggeser sendi jempol, dengan memaksanya keluar dari rongga, agar terlihat lebih panjang. Dokter saya bilang itu tidak normal tapi tak bisa menjelaskannya dengan kondisi medis,” kata Jacob.

Dokter sendiri bahkan tidak bisa menjelaskan kondisi jempol Jacob yang unik. Selain jempolnya, jari-jari Jacob yang lain juga panjang. Dia bahkan sempat merasa aneh dengan kondisi jari-jarinya tersebut.

"Aneh sekali tanganku. Tidak beraturan. Semua jariku panjang, Jadi, ketika saya merenggangkan tangan itu terlihat normal," kata Jacob.

Di akun TikTok-nya, Jacob kerap membagikan video yang memperlihatkan jempolnya. Banyak netizen yang tercengang dan hampir tak percaya dengan jempol panjang Jacob.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X