Harga Tomat Anjlok Jadi Rp500 Per Kg, Para Petani Emosi dan Buang Tomat

- Senin, 16 Januari 2023 | 14:30 WIB
Para petani sedang membuang tomat karena harganya yang anjlok. (Tiktok/@mak_lamis)
Para petani sedang membuang tomat karena harganya yang anjlok. (Tiktok/@mak_lamis)

Tomat merupakan salah satu jenis sayuran yang kerap dibeli sebagai pelengkap bahan makanan. Namun, apa jadinya jika beberapa petani ini malah membuang bejibun sayuran berwarna merah tersebut?

Diketahui, penyebab para petani membuang banyak sekali tomat adalah karena harganya yang anjlok. Harga yang anjlok membuat para petani naik pitam hingga mengambil tindakan yang memantik kemarahan netizen, yakni membuang tomat-tomat tersebut.

@mak_lamis

gara" harga tomat 500/kg gimana tanggapan kalian ?? #viral #fyp? #fyp

? suara asli - Mak Lamis - Mak Lamis

Dalam video Tiktok yang dibagikan oleh akun Instagram @mak_lamis, tampak jika harga tomat untuk per kilogramnya adalah 500 rupiah. Tentu saja harga tersebut sangat murah mengingat harga normalnya yang menyentuh kisaran 10-25 ribu rupiah perkilogramnya.

Baca Juga: Pilunya Kehidupan Petani di Abad Pertengahan, Tinggal di Rumah Kecil dan Menakutkan

Sontak, video yang beredar itu langsung disambut reaksi beragam dari warganet. Mayoritas menyebut jika aksi para petani tersebut sangat mubazir karena telah membuang-buang tomat.

"Harusnya dijual aja sih, gapapa rugi. Daripada mubadzir gini," kata @elok_auliyah sebagaimana dilihat oleh Indozone pada Senin (16/1/2023).

"Di jus, dijadiin saos, atau jadi olahan lain. Saya rasa bisa lebih bermanfaat daripada dibuang gitu," ujar akun netizen lainnya, @putrianggoro1.

"Aku paling kesel liat video makanan atau sayuran di buang-buang kayak gini. Kenapa gak dibagiin sama orang yang membutuhkannya," kata akun @_aylastariii.

Sementara itu, adapula netizen yang menyayangkan anjloknya harga tomat membuat petani-petani tersebut merugi.

Baca Juga: 6 Manfaat Tomat untuk Wajah beserta Cara Membuat Masker Tomat

"Kasian para petani. Kalo udah di pasar harga jualnya jadi 8rb/kg ke semurah-murahnya," kata netizen @nithaseptian678.

"Astaga itu pengepul jahat banget buat harga segitu. DI tempat aku 20 rb per kg paling murah," ungkap netizen lainnya, @whyngrf.

Sampai saat ini, masih belum diketahui dari mana para petani tersebut berasal. Namun hingga berita ini diturunkan, video yang dibagikan oleh akun Instagram @mak_lamis itu sudah mendapat lebih dari 200 komentar dan 900 tombol suka.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X