Tips Mengasuh Anak di Rumah saat Pandemi Virus Corona ala KPAI

- Rabu, 1 April 2020 | 12:52 WIB
Ilustrasi mengasuh anak saat pandemi virus corona. (Pexels/Tatiana Syrikova)
Ilustrasi mengasuh anak saat pandemi virus corona. (Pexels/Tatiana Syrikova)

Menghadapi situasi darurat saat pandemi virus corona atau Covid-19 membuat orang tua harus pintar-pintar mencari cara agar anak betah di rumah.

Bukan persoalan yang mudah untuk anak berdiam diri dan mengubah seluruh aktivitas hariannya. Perubahan pola hidup inilah yang akhirnya menjadi tantangan tersendiri bagi keluarga.

Menerapkan sikap positif dan bersabar merupakan kunci utama untuk menciptakan ide-ide kreatif dengan suasana yang menyenangkan.

"Seharusnya, situasi dan kondisi ini bisa membuat orang tua dan anggota keluarga bisa saling menguatkan dan merapikan kembali hubungan. Bila di waktu sebelumnya orang tua dan anggota keluarga harus terkotak-kotakan dengan urusan masing-masing, seperti kantor, sekolah dan rumah. Kini adalah waktu yang tepat untuk mendapatkan kembali kebersamaan tersebut," kata Rita Pranawati, MA, Wakil Ketua KPAI/Komisioner Bidang Pengasuhan, Rabu (1/4/2020).

-
Ilustrasi mengasuh anak saat pandemi virus corona. (Pexels/Tatiana Syrikova)

Tenang, mengasuh anak di rumah selama pandemi virus corona bisa kamu lakukan dengan mudah kok. Diantaranya:

  1. Cobalah untuk menikmati setiap momen berharga saat ini.
  2. Jadilah pendengar dan kawan yang baik untuk anak.
  3. Menjalin komunikasi secara terbuka.
  4. Melatih anak pada keterampilan dasar tentang bagaimana mengurus diri di dalam rumah.
  5. Mendampingi anak untuk menyelesaikan semua tugas sekolah.

Selain itu, beri kesempatan pada anak untuk terlibat pada setiap situasi yang terjadi di rumah. Dengan begitu, anak akan merasa dibutuhkan dan dihargai. Beri juga anak kepercayaan untuk melakukan sesuatu, agar anak tak akan merasa bosan di rumah.

"Tumbuhkan rasa nyaman, aman dan seru saat bersama keluarga pada diri anak. Sehingga anak bisa merasakan momen menyenangkan meski tidak bermain keluar bersama teman sebayanya," pungkasnya.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X