Apa Penyebab Utama Wanita Meninggalkan Calon Suami yang Menganggur?

- Selasa, 22 September 2020 | 08:39 WIB
Ilustrasi pasangan. (Pexels/Polina Zimmerman)
Ilustrasi pasangan. (Pexels/Polina Zimmerman)

Memiliki sebuah pekerjaan adalah keharusan bagi mereka yang merasa perlu untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dengan baik. Tanpa bekerja, tak akan ada dana yang cukup untuk menyambung hidup. Dan tanpa bekerja, mustahil untuk memiliki kehidupan yang layak seperti kebanyakan orang di luar sana.

Lalu, jika kamu adalah seorang wanita yang berencana untuk menikah, maka pilihlah ia yang memiliki sebuah pekerjaan. Sebab bukan tanpa alasan, memilih seorang pria yang sudah mempunyai pekerjaan akan membantu kehidupan ekonomi rumah tangga kalian di kemudian hari. Lantas, apa alasan utama seorang wanita meninggalkan calon suaminya yang menganggur?

Apakah wanita tersebut dapat dikatakan matre? Tentu saja jawabannya tidak. Wanita berhak memilih dengan siapa ia akan menikah. Dan wanita cenderung berpikiran jauh ke depan, terlebih saat akan menikah.

Wanita sadar bahwa menikah dengan seorang pria yang menganggur sama saja dengan menikahi seseorang yang tak bertanggung jawab. Karena nantinya, pria yang ia nikahi tersebut akan menjadi seorang kepala rumah tangga. Dan bagaimana mungkin pemimpin tak menjalankan tanggung jawabnya untuk menyejahterakan anggota keluarganya?

Selain itu, saat sudah menikah nanti, semua kebutuhan akan menjadi tak terduga. Seperti misalnya ketika harus memperbaiki rumah, membayar tagihan-tagihan bulanan, hingga belanja dapur. Tentu saja, semua itu membutuhkan dana yang diperoleh dari bekerja.

Jadi, jika kamu adalah seorang pria, usahakan untuk memiliki pekerjaan terlebih dahulu sebelum mengajak wanitamu menikah. Jangan sampai kamu menjadi seorang pria yang tak bertanggung jawab dan menggampangkan segala urusan. Sebab nilai seorang pria dapat dilihat dari caranya memperlakukan seorang wanita yang dicintainya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X