Salut! Dari Hasil Jualan Keripik Pasutri Ini Umrohkan Orang Tua dan Mertua, Banjir Pujian

- Jumat, 11 November 2022 | 20:00 WIB
Pasutri beri hadiah umroh untuk orang tua dan mertua (TikTok/sajodosnack)
Pasutri beri hadiah umroh untuk orang tua dan mertua (TikTok/sajodosnack)

Sebuah video yang memperlihatkan pasangan suami istri (pasutri) memberikan kejutan kepada orang tua dan mertua viral di media sosial. Pasutri tersebut tampak memberikan hadiah umroh untuk keduanya.

Dilihat dalam unggahan yang dibagikan akun TikTok @sajodosnack, mulanya tampak pasutri yang menggeluti usaha makanan kemasan itu mengajak orang tua dan mertua mereka untuk makan bersama. 

Mereka menyebut itu kali pertama keduanya mengajak dua keluarga besar untuk makan di luar.

“Ini pertama kalinya setelah menikah kita ajak makan bareng 2 sekeluarga,” bunyi narasi video yang dilihat Indozone,  Jumat (11/11/2022).

Terlihat kedua orang tua mereka makan dengan lahap. Bapak dan ibu itu tampak sumringah atas ajakan anak-anaknya.

Baca juga: Peraih Medali Emas Kontingen Jambi Bakal Pakai Bonus PON untuk Berangkatkan Ortunya Umroh

-
Pasutri beri hadiah umroh untuk orang tua dan mertua (TikTok/sajodosnack)

Setelahnya, barulah mereka meminta orang tua dan mertuanya untuk duduk menunggu kejutan. Sang istri lantas memberikan masing-masing bapak dan ibu mereka amplop putih.

“Dikira kita ngasih uang bulanan. Pada bingung karena amplop tipis,” sambungnya.

Begitu amplop tersebut dibuka, barula para orang tua tersebut tampak berkaca-kaca. Mereka begitu senang mendapatkan hadiah umroh dari anaknya.

“MasyaAllah dari jualan keripik kaca, seblak kita bisa umrohkan kedua orang tua kita. Apapun yang sedang kita jalani, semua kita bisa membahagiakan kedua orang tua kita dan sekitar. Semoga Tahun depan kita semua bisa ke tanah suci,” ungkapnya.

Baca juga: Arab Saudi Tidak Izinkan Jamaah Domestik Usia di Atas 70 Lakukan Umroh

Sontak hal itu pun membuat netzine salut. Banyak yang memberikan pujian atas perbuatan mulia pasutri tersebut. 

“Masyaallah tabarakaallah. Semoga rezekinya nular yaa kaaaa sukses selalu,” kata @caca.

“Ya allah pen punya bisnis yang bisa hajiin kedua orangtua,” sambung @mnnnnnnnang. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB
X