3 Alasan Menjalin Hubungan dengan Aquarius Itu Rumit

- Kamis, 16 April 2020 | 22:11 WIB
Ilustrasi pasangan. (Unsplash/@pabloheimplatz)
Ilustrasi pasangan. (Unsplash/@pabloheimplatz)

Membangun hubungan asmara bukanlah hal yang mudah. Perbedaan isi dari dua kepala terkadang bisa memicu terjadinya perdebatan. Tapi bagaimanapun, untuk mempertahankan hubungan, pasangan perlu menyesuaikan diri dan menerima sifat masing-masing.

Bagi kamu yang menjalin hubungan dengan pasangan dengan zodiak Aquarius, mungkin kamu merasa dirinya rumit. Terkadang kamu seperti tak bisa memahami pasangan. Melansir Your Tango, Kamis (16/4/2020), ada 3 alasan di balik kerumitan Aquarius. Berikut ulasannya.

1. Cintanya Bukan Rahasia

-
Ilustrasi pasangan. (Unsplash/@tgrossen)

 

Ketika Aquarius mencintai seseorang, orang lain dapat dengan mudah menebaknya. Sebab mereka tidak tertarik untuk merahasiakan perasaan cintanya. Mereka tertarik untuk mengetahui diri pasangannya pada banyak level yang berbeda. Inilah yang membuat mereka suka menyatukan bagian-bagian berbeda dari kamu sampai mendapatkan gambaran lengkap. Tindakan ini bisa jadi membuat kamu bingung.

2. Suka Memberontak

-
Ilustrasi pasangan. (Unsplash/@yoannboyer)

 

Sisi memberontak Aquarius dalam hal cinta muncul pada pilihan pasangannya. Mereka cenderung memilih pasangan yang bisa memberikan getaran ekstrem dan mengejutkan. Bagi mereka hal itu lebih penting daripada kebebasan dalam suatu hubungan. Mereka suka hal-hal yang mengguncang untuk kemajuan sehingga senang untuk berdebat.

3. Berkorban Apapun Demi Cinta

-
Ilustrasi pasangan. (Unsplash/@evertonvila)

Saat mencintai seseorang, Aquarius akan mengorbankan reputasinya demi menunjukkan kepada dunia bahwa cinta dapat eksis dengan cara yang tak biasa. Kelemahan dari hal ini adalah timbulnya sikap eksperimental dan eksploratif pada mereka. Hal ini sering dianggap pasangan kurang pas sehingga mereka terlihat apatis.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X