Ini Sosok Dua Siswa SMPN 1 Ciawi Dibully karena Dansa di Sekolah, Prestasinya Mentereng!

- Selasa, 17 Januari 2023 | 17:01 WIB
Profil siswa SMPN 1 Ciawi viral dibully rusak generasi bangsa (Dok. Pribadi)
Profil siswa SMPN 1 Ciawi viral dibully rusak generasi bangsa (Dok. Pribadi)

Dua siswa SMPN 1 Ciawi Bogor Jawa Barat viral karena di-bully sebagai ‘generasi bangsa yang rusak’. Ejekan ini gara-gara video mereka berdansa dengan luwesnya di lapangan sekolah beredar luas di dunia maya.

Tampak dalam video yang beredar, diketahui sepasang pelajar tersebut yaitu Devina Anindita dan Keysha Aditia Putra Winardi. Mereka mahir berdansa diiringi musik dan disaksikan oleh siswa dan guru di sekolah tersebut.

-
Ternyata Devina dan Keysha adalah atlet dancesport (Dok Pribadi)

Devina dan Keysha merupakan pasangan dansa atlet dancesport yang memenangkan kejuaraan di Pekan Olahraga Provinsi XIV Jawa Barat November 2022 lalu.

Devina menjelaskan mereka berdua diminta tampil di lapangan sekolah mengisi acara pensi atau pentas siswa awal Januari 2023 kemarin. Dari sanalah muncul beragam komentar yang tak sedap setelah video dansa tersebut diunggah ke media sosial.

-
Prestasi atlet dancesport kebanggaan SMPN 1 Ciawi (Dok. Pemkab Bogor)

Lewat telepon Direct Message Instagram, Devina dan Keysha mengaku sakit hati. Mereka enggak menyangka videonya dibully netizen. 

"Kami sakit hati dengan komen-komen yang menghujat," ungkap Devina dan Keysha. 

-
Keysha dan Devina saat memenangkan lomba dancesport (Dok. Pribadi)

Mereka menjelaskan kalau kegiatan dansa ini di luar kegiatan sekolah dan dilakukan secara pribadi dan mereka adalah atlet. Tetapi Devina dan Keysha senang aksinya yang viral tersebut ditanggapi positif oleh Agnez Mo.

"Mau banget kalau diajak nari bareng," lanjutnya.

Devina yang sekarang duduk di kelas 7 dan Keysha kelas 8 mulai belajar dansa pada 2020. Mereka berdua mulai belajar dancesport karena tertarik melihat teman kakak mereka yang telah terlebih dahulu menggeluti olahraga ini.

"Kami belajar sama-sama di satu sanggar, bukan ekskul yang diadakan di sekolah dan memang hobi sih," ungkap mereka.

Walau baru dua tahun menjadi atlet olahraga dancesport, Devina dan Keysha langsung menyabet medali emas dan perunggu di kejuaraan yang mereka ikuti. Mereka biasanya berlatih tiga kali dalam seminggu dan bila akan mengikuti lomba, mereka akan latihan intens setiap hari. 

Dalam Porprov Jawa Barat 2022 lalu, mereka berlomba dalam 3 kategori dan memenangkan Dansa Novice A Latin Couple dan Dansa Novice B Couple.

-
Devina dan Keysha ternyata atlet dancesport (Dok. Pribadi)

Dancesport bernaung dalam Ikatan Olahraga Dansa Indonesia (IODI) dan bagian dari cabang olahraga yang dipertandingkan. Olahraga ini memadukan seni tari dan penguasaan teknik serta stamina fisik, sehingga memberikan pertunjukan yang artistik. 

Sayangnya di Indonesia masih sedikit yang mengenal olahraga ini sehingga berimbas negatif bagi dua siswa bertalenta tersebut. Dancesport juga diperlombakan bagi atlet difabel dengan menggunakan kursi roda.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X