Jadi Korban Pencurian, Driver Ojol Berusia 55 Tahun Ini Lemas Tau Pesanan Costomer Raib

- Selasa, 21 Juli 2020 | 20:02 WIB
Paket dicuri, driver ojol ini tetap bertanggung jawab. (Photo/Instagram/@lambe_ojol)
Paket dicuri, driver ojol ini tetap bertanggung jawab. (Photo/Instagram/@lambe_ojol)

Seorang driver ojek online (Ojol) yang mengantarkan paket menjadi korban pencurian saat sedang pergi ke toilet di sebuah pom bensin. Pria itu bernama Mansur yang telah berusia 55 tahun.

Mansur pun tampak lesuh dan lemas setelah mengetahui bahwa barang-barang serta kantong tas di motornya lenyap begitu saja saat dia keluar dari toilet di stasiun pengisian bahan bakar atau SPBU di jalan MT. Haryono, DKI Jakarta.

Tak ingin lari dan bertanggung jawab, Mansur kemudian menghubungi costomernya bahwa barang titipan mereka telah raib dicuri. Setelah bertemu dengan pemilik barang, Mansur tampak gugup dan lesu.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by lambe_ojol (@lambe_ojol) on

"Enggak apa-apa, soalnya kayaknya Pak Mansur panik. Iya enggak apa-apa, Bu Lidya juga pesan barangnya enggak usah. Udah jangan dipikirin," kata customer tersebut.

Cerita itu pun viral di media sosial setelah akun Instagram lambe_ojol kembali menceritakan hal yang dialami oleh Mansur. Meski begitu, Mansur tetap berniat untuk mencari uang untuk mengganti barang yang telah dicuri.

"Seandainya yang ambil tau Pak Mansur ini bapak yang sudah usia 55 tahun yang cuma seorang kurir borongan dengan bayaran ongkirnya yang enggak sebanding dengan harga barang yang dia curi, ya Allah tega banget senekat itu mencuri barang di tempat umum," tulis customer itu.

Netizen yang mengetahui cerita itu pun langsung menggalang dana untuk membantu Mansur atas hal yang menimpanya. Setelah mengumpulkan donasi, netizen berhasil membelikan tas baru untuk Mansur dan ia kini telah kembali bekerja sebagai kurir pengantar barang.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by lambe_ojol (@lambe_ojol) on

"Terima kasih buat netizen dan ayuusagi yang sudah bantu Pak Mansur," tulis admin lambe_ojol.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X