Unggah Video Sang Kakak Main Gitar, Zara Adik Eril: Trauma yang Sulit Dideskripsi

- Jumat, 10 Juni 2022 | 12:51 WIB
Eril dan adik perempuannya. (Instagram/@emmerilkahn/@camillia17)
Eril dan adik perempuannya. (Instagram/@emmerilkahn/@camillia17)

Setelah hilang sejak 26 Mei 2022 lalu di Sungai Aare, jasad anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz akhirnya ditemukan di bendungan Engehalde, Bern, Swiss. Jenazah Eril ditemukan dalam keadaan utuh.

Kondisi Eril tersebut membuat keluarga bersyukur dan merasa jadi lebih tenang. Hal itu juga dirasakan oleh adik Eril, Camillia Laetitia Azzahra atau akrab disapa Zara.

Sejak Eril dinyatakan hilang terbawa arus, Zara sempat menutup akun Instagram-nya. Namun, kini ia kembali mengaktifkan akunnya dan mengunggah kebersamaannya dengan sang kakak semasa hidup.

Dia mengunggah momen saat Eril memainkan gitar dan bernyanyi bersama sang ibunda, Atalia Praratya.

Baca juga: Jasad Eril Ditemukan usai 14 Hari, Ridwan Kamil Beri Kesaksian: Masih Utuh dan Wangi

"Alhamdulillah dan innalillahi bersautan menjadi tangis keikhlasan karena ini milik yang kuasa dan hanya kembali kepadanya," tulis Zara dalam unggahannya, Jumat (10/6/2022).

-
Unggahan Zara adik Eril. (Instagram/@camillia17)

Zara juga mengungkapkan bahwa hanya Tuhan yang bisa mendeskripsikan rasa trauma, sedih dan perih yang ia rasakan.

"Trauma, sedih, perih di hati yang sulit dideskripsi hanya sang ilahi yang tahu pasti. Bersabar dan langitan doa sebagai wujud kasih," tulis Zara lagi.

Sebelum jenazah Eril ditemukan, Zara juga sempat menuliskan pesan memilukan. Ia berusaha menerima takdir dengan ikhlas dan melangkah kembali meski sakit.

-
Unggahan adik Eril, Zara. (Instagram/@camillia17)

"Peluklah raga yang lemah melalui doa-doa. Melangkah kembali meskipun terasa sangat sakit. Perlahan-lahan mari kita maknasi bahwa begitu banyak hal di dunia yang ternyata tidak bisa dikendalikan dan hanya butuh diikhlaskan. Bersedia menerima takdir dengan ikhlas. Berusaha sembuh, lebih ikhlas," ungkapnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X