Viral, Bocah Perempuan Kejebak Loyang Kue, Petugas Damkar Gercep Turun Tangan

- Kamis, 2 Maret 2023 | 12:30 WIB
Bocah terjebak di loyang kue. (TikTok/yuliantaraburhan)
Bocah terjebak di loyang kue. (TikTok/yuliantaraburhan)

Media sosial tengah dihebohkan dengan sebuah video yang melihatkan seorang bocah perempuan terjebak di dalam loyang kue

Entah bagaimana kronologinya, bocah yang diperkirakan masih dibawah lima tahun (balita) itu bisa masuk ke dalam loyang besi cetakan kue.

Dilihat dalam unggahan yang dibagikan akun TikTok @yuliantaraburhan, kepala dan separuh badan bocah itu berada di dalam loyang kue. 

Tampak juga meskipun samar tertutup stiker, bocah itu menangis karena loyang tersebut tak bisa keluar dari tubuhnya. Sementara ibunya terlihat memegangi si bocah yang tengah dievakuasi petugas pemadam kebakaran (damkar).

“#damkarpenyelamat. Evakuasi anak terjebak di loyang. Clear,” bunyi keterangan video yang dilihat Indozone, Kamis (2/2/2023).

Baca juga: Viral Kaki Bocah Enggak Bisa Lepas dari Sandal Gara-gara Lem Korea, Damkar Turun Tangan

Dalam video itu pula tampak petugas damkar berusaha keras mengeluarkan si bocah dari loyang kue yang mengekangnya. Petugas juga terlihat menggunakan beberapa alat tajam untuk memotong loyang tersebut.

-
Bocah terjebak di loyang kue. (TikTok/yuliantaraburhan)

Sementara itu, netizen yang menyaksikan video viral tersebut ikut merasa heran. Mereka juga salut dengan gerak cepat damkar yang mengevakuasi bocah tersebut.

Baca juga: Viral Video Petugas Damkar Ngawi Evakuasi Ular Piton di Selokan, Ibu-Ibu Menjerit Panik

“Jejak digital ini bakal buat si adek terheran2 pas gede,” kata @little angel. 

“Kaget baca caption, anak terjebak di loyang (emotikon tertawa),” sambung @tza. 

 

@yuliantaraburhan

Membalas @hyrabukanhayratapihira kondisi sebelum di evakuasi.. bisa masuk tp tidak bsa keluar #fyp? #fypdongggggggg #damkarsleman #damkarhits

? Rungkad Slow (Remix) - Happy Asmara

“Apapun masalahnya damkar solusinya,” ucap @Ngabers. 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X