Keren! Di Tengah Padatnya Industri, Anak Muda di Kota Ini Sukses Budidaya Stroberi

- Senin, 21 Maret 2022 | 15:35 WIB
Budidaya stroberi di tengah Industri. (Nadhila Zahrin Azmina/IDZ Creators)
Budidaya stroberi di tengah Industri. (Nadhila Zahrin Azmina/IDZ Creators)

Berbagai upaya dilakukan untuk menghijaukan lingkungan agar produktivitas masyarakatnya terus tumbuh. Seperti yang dilakukan oleh Karang Taruna Kelurahan Warnasari, di Kota Cilegon, Banten dengan membudidayakan stroberi dengan metode urban farming

-
Budidaya stroberi di tengah Industri. (Nadhila Zahrin Azmina/IDZ Creators)

Program penanaman stroberi dilakukan untuk mengantisipasi permasalahan panasnya cuaca di wilayah yang berada di tengah padatnya industri di Cilegon. Pemilihan stroberi dilakukan karena enggak membutuhkan lahan yang luas dan bisa tumbuh di setiap rumah. 

“Stroberi ini tidak memerluhan lahan yang luas, jadi kita programkan pertanian urban farming untuk menyerap panas karena wilayah kita inikan sudah padat dan ternyata tanaman ini cukup subur tumbuhnya walaupun wilayah kita ini cuacanya panas,” kata Febrian Romadon, Ketua Karang Taruna Kelurahan Warnasari kepada Tim IDZ Creators. 

-
Budidaya stroberi di tengah Industri. (Nadhila Zahrin Azmina/IDZ Creators)

Febrian juga mengungkapkan, perawatan yang mudah bagi tanaman ini juga diharapkan dapat mengajak masyarakat untuk berpartisipasi bertani dengan cara yang lebih modern tanpa mengganggu aktivitas utamanya. 

“Yang kita inginkan itu, banyak masyarakat yang tertarik untuk bergabung dengan program kita. Harapan saya ingin kalau wilayah Kelurahan Warnasari ini jadi sentra pertanian urban farming terbesar di Kota Cilegon,” imbuhnya. 

-
Budidaya stroberi di tengah Industri. (Nadhila Zahrin Azmina/IDZ Creators)

Saat ini masih banyak program lain yang akan dilakukan secara bertahap bersama Karang Taruna Warnasari. Diharapkan program urban farming ini bisa mengatasi masalah lingkungan sambil melibatkan elemen masyarakat. 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini 

-
IDZ Creators

 

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X