Identik dengan Valentine, Cokelat Ternyata Tingkatkan Gairah Seksual

- Jumat, 14 Februari 2020 | 11:02 WIB
ilustrasi cokelat (pixabay/Jill Wellington)
ilustrasi cokelat (pixabay/Jill Wellington)

Hari Valentine atau Hari Kasih Sayang selalu identik dengan yang namanya cokelat. Selain dapat mengubah suasana hati jadi lebih baik, ternyata cokelat juga bisa meningkatkan gairah seksual.

Jenis cokelat yang bisa meningkatkan gairah seksual  berasal dari jenis dark chocolate.

Tak seperti cokelat pada umumnya, dark chocolate ini justru tak memiliki rasa manis dan rendah gula.

-
ilustrasi dark chocolate (pixabaycongerdesign)

Dark chocolate mengandung zat yang dapat mempengaruhi suasana hati, energi dan fungsi seksual baik pria maupun wanita.

Kandungan L-arginin dan asam amino dalam cokelat dapat meningkatkan aliran darah ke organ seksual.

Tak hanya itu, cokelat juga mengandung senyawa phenylethylamine yang disebut sebagai "suplemen cinta".

Berdasarkan penelitian dari Imperial College London, Inggris cokelat mengandung kisspeptin yang dapat mengaktifkan area otak yang berhubungan dengan seks dan emosi.

Selain itu, kandungan theobromine dalam cokelat bisa menyebabkan seseorang lebih sensitif terhadap rangsangan seksual.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X