Kisah Ustadz Meninggal Saat Sembelih Hewan Kurban, Sempat Pimpin Salat Idul Adha

- Sabtu, 1 Agustus 2020 | 20:54 WIB
Ilustrasi sembelih hewan kurban. (Photo/Ilustrasi/INDOZONE)
Ilustrasi sembelih hewan kurban. (Photo/Ilustrasi/INDOZONE)

Suasana duka masih menyelimuti warga Kampung Kasambilan, Desa Pontang, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Banten.

Pasalnya, tokoh masyarakat sekaligus pimpinan majelis Taklim Daar Assabil, Asmala (52) meninggal dunia saat menyembelih hewan kurban pada Kamis (31/7/2020).

Saat itu, Asmala tiba-tiba terjatuh lemas dengan tangan masih memegang golok saat memotong sapi. Bahkan, saat itu pemotongan belum selesai. Tak ada yang menyangka bahwa sosoknya akan meninggal saat perayaan idul adha tahun ini.

Diketahui Asmala memiliki riwayat penyakit jantung. Sebelum proses penyembelihan, Ustaz Asmala juga sempat menjadi imam salat idul adha di Masjid yang ada di tempat tinggalnya.

Asmala juga dikenal sebagai seorang tokoh masyarakat yang peduli dengan warga sekitar. Banyak warga sekitar yang merasa kehilangan sosoknya. Ia juga diketahui seorang guru ngaji di kampung tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X