Sambut HUT RI, Ratusan WNI di Inggris Bikin Heboh London dan Rela Antre untuk Makan Ini!

- Senin, 15 Agustus 2022 | 17:36 WIB
Sambut HUT RI, WNI di Inggris hebohkan London (Rosi Meilani/Z Creators)
Sambut HUT RI, WNI di Inggris hebohkan London (Rosi Meilani/Z Creators)

Kemeriahan menyambut HUT Kemerdekaan RI enggak cuma terasa di Indonesia. Di Inggris, ratusan warga negara Indonesia (WNI) juga ikut merayakannya dengan cara menyenangkan. Ratusan WNI termasuk Tim Z Creators, Rosi Meilani mengikuti kegiatan ‘Jalan Sehat’ melewati landmark kota London. Kegiatan ini digelar KBRI London, akhir pekan lalu.

Antusiasme warga Indonesia yang ingin berpartisipasi membeludak. Sayangnya, karena kondisi yang enggak memungkinkan peserta dibatasi 250-300 orang saja.

-
WNI berfoto di depan landmark Kota London (Rosi Meilani/Z Creators)

Peserta yang ikut enggak hanya warga Indonesia yang tinggal di London saja, tapi juga ada yang datang dari luar kota seperti dari kota Winchester, Stafford dan sebagainya.

Sebelum mengikuti kegiatan ini, para peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu. Enggak sedikit yang rela masuk dalam daftar tunggu demi bisa ikut serta dalam kegiatan yang tergolong langka ini. Bukan jalan santai biasa, karena peserta harus pakai kostum sesuai ketentuan.

Dresscode kita pagi ini pakaian dengan nuansa Merah Putih, boleh pakai aksesori pendukung. Karena ada pemilihan kostum terbaik,” ujar Marlon dari tim Pensosbub (Penerangan, Sosial, Budaya) KBRI London.

Untuk memudahkan koordinasi, peserta dibagi dalam beberapa grup. Jalan sehat dimulai dari tim satu yang diketuai oleh Duta Besar RI untuk Inggris, Desra Percaya beserta istri. Lalu sepuluh menit berselang tim dua, tiga dan seterusnya menyusul berjalan menyusuri kota London.

-
Pemenang kostum terbaik (Rosi Meilani/Z Creators)

Peserta ‘Jalan Sehat’ nampak bahagia dan sumringah. Enggak terbersit kata lelah. Rombongan mengawali perjalanan dari Southbank, bergerak menuju London Eye, kemudian lanjut ke Jembatan Westminster, Big Ben, Westminster Abbey dan berakhir di garis finish kantor KBRI London.

“Nanti akan ada sajian jajanan dan makanan Indonesia,” ujar Wakil Dubes RI, Khasan Ashari saat ditemui Tim Z Creators di Southbank, atau pinggir sungai Thames, London.

Sampai di garis finish aneka jajanan dan makanan khas Indonesia menyambut para peserta. Ada nasi rendang, pempek, siomay, es cendol, es campur, dan sebagainya. Para peserta yang kelaparan langsung menyerbu semua makanan Tanah Air tersebut.

-
Pemenang kostum terbaik (Rosi Meilani/Z Creators)

Sambil bersantap, panitia mengumumkan pemenang kostum terbaik yang diraih oleh Surya, pelajar Indonesia asli Bogor dengan kostum tari topeng. Pemenang kedua diraih oleh tim 3 yang kompak dengan seragam paguyuban Merah Putih-nya. 

Semakin siang, acara semakin meriah. Para peserta larut dalam perayaan HUT RI ke-77 dengan games, karaoke, joget dangdut, tari Maumere dan Poco-Poco serta pembagian doorprize.

Kalau di daerah kalian, gimana?

Artikel menarik lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X