Momen Mengharukan Mertua Pengungsi Ukraina Bertemu Cucu, Menangis Saat Akhirnya Pulang

- Selasa, 14 Juni 2022 | 17:57 WIB
Mertua Benni Sitanggang menangis saat mereka pulang ke Ukraina. (Youtube/Benni Sitanggang)
Mertua Benni Sitanggang menangis saat mereka pulang ke Ukraina. (Youtube/Benni Sitanggang)

Momen mengharukan diperlihatkan Benni Sitanggang bersama keluarganya sebagai pengungsi Ukraina saat pulang di kampung halamannya di Ternopil.

Benni yang merupakan warga negara Indonesia (WNI) telah empat bulan pergi meninggalkan Ukraina setelah mengungsi di Denmark saat masa-masa kritis selama invasi Rusia.

"Tanya (istrinya) kangen pulang kangen bertemu mertua. Kota kami masih aman, sekitarannya aja yang kena (akibat perang). Terus mertuaku juga masih aman. Jadi itu, kita memutuskan untuk pulang," kata Benni Sitanggang melalui kanal Youtube-nya seperti yang dikutip Indozone, Selasa (14/9/2022).

Pada momen saat Benni dan istrinya pulang, kedua mertuanya tak mampu membendung air mata mereka. Mereka memeluk erat cucunya, Theodore yang lahir di Denmark saat mengungsi di Denmark.

-
Momen mengharukan saat mertua Benni Sitanggang bertemu cucunya. (Foto/Youtube/Benni Sitanggang)

 

Bahkan mereka berdua juga melepas rindu dengan menciumi, Uli Sitanggang, cucu perempuannya, anak pertama Benni saat datang ke apartemen.

Mertua Benni pun menangis saat bertemu kedua cucunya. Momen tersebut tidak terbayang sebelumnya, mengingat kondisi saat ini di Ukraina yang sedang diamuk perang dengan Rusia.

Empat bulan lalu, Benni bersama istrinya yang sedang hamil besar mengungsi ke Denmark.

Benni sebenarnya masih ingin lebih lama tinggal di Denmark mengingat peperangan di Ukraina belum bisa dikatakan berakhir.

Namun, mereka memutuskan untuk kembali ke Ukraina karena tampaknya Rusia memprioritaskan untuk merebut wilayah Ukraina bagian Selatan.

-
Benni Sitanggang bersama sang istri, Tanya. (Foto/Youtube/Benni Sitanggang)

 

Sementara itu tempat tinggal Benni Sitanggang berada di Ternopil di wilayah Ukraina bagian barat, dekat perbatasan dengan Polandia.

Menurutnya, mereka sudah merasa nyaman tinggal di Denmark bersama keluarga Batak di sana. Pasalnya istri dan dua anaknya sudah mendapatkan dokumen izin tinggal di sana karena statusnya sebagai pengungsi Ukraina.

Namun yang jadi masalah, status Benni belum bisa mendapatkan izin tinggal. Ini karena dirinya merupakan warga negara asing dan bukan warga Ukraina.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X